Tekno Derap Nusantara

WhatsApp Uji Coba Tombol "Like" ala Instagram untuk Reaksi Cepat

Rabu, 10 April 2024 - 12:04 | 74.11k
Penggunaan aplikasi WhatsApp.
Penggunaan aplikasi WhatsApp.

TIMESINDONESIA, JAKARTAWhatsApp, salah satu aplikasi perpesanan paling populer di dunia yang dimiliki oleh Meta, dikabarkan sedang menguji coba tombol "Like" yang lebih sederhana, mirip dengan yang ada di Instagram, untuk memudahkan pengguna dalam menyampaikan reaksi secara cepat terhadap status orang lain.

AssembleDebug dari TheSpAndroid pada Selasa (2/4) melaporkan bahwa versi terbaru WhatsApp beta 2.24.8.6 memperkenalkan tombol khusus "Like" yang memungkinkan pengguna memberikan reaksi cepat pada unggahan orang lain.

Tombol "Like" ini disematkan di pojok kanan bawah WhatsApp Status, mirip dengan yang ada pada Instagram Story, sehingga memungkinkan pengguna untuk memberikan reaksi tanpa harus mengetik atau melakukan gestur lainnya.

Meskipun WhatsApp saat ini sudah memiliki fitur untuk merespons status orang lain dengan gestur mengusap ke atas atau "Swipe Up" untuk memberikan emoji atau membalas langsung status teman, kehadiran tombol "Like" yang lebih sederhana diharapkan dapat mempermudah pengguna dalam memberikan reaksi secara lebih cepat dan mudah.

Namun, pengetesan fitur ini masih menyebabkan aplikasi terkadang tidak lancar, sehingga mungkin masih akan ada perbaikan lebih lanjut sebelum fitur ini dirilis secara luas.

Selama beberapa waktu terakhir, WhatsApp telah mengadopsi fitur-fitur mirip dengan Instagram, seperti tombol "Like" ini. Meskipun fitur-fitur ini dapat memberikan manfaat bagi pengguna, namun juga dapat menyamarkan garis batas antara kedua aplikasi media sosial tersebut.

Mungkin upaya ini merupakan bagian dari strategi Meta untuk menciptakan kesamaan fitur antara WhatsApp dan Instagram guna meminimalkan friksi bagi pengguna yang beralih antara kedua aplikasi tersebut.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES