TIMESINDONESIA, MALANG – Di tengah kondisi yang sulit karen apandemi covid- 19, Hotel Tugu Malang kembali meraih penghargaan sebagai “A 2021 Travelers’ choice Award Winner – Hotel Tugu Malang in the top 10% of hotels worldwide”
Penghargaan ini dari Tripadvisor yang merupakan salah satu platform/aplikasi wisata terbesar di dunia. Penghargaan ini diberikan kepada hotel yang secara konsisten memberikan pengalaman istimewa dan luar biasa kepada wisatawan di seluruh dunia, berdasarkan ulasan dan penilaian positif dari wisatawan selama setahun terakhir.
Pool View Hotel Tugu Malang (FOTO: AJP/TIMES Indoensia)
Penghargaan tersebut tentunya menjadi sebuah apresiasi tersendiri bagi Hotel Tugu Malang yang selama ini selalu memberikan pengalaman terbaik kepada para tamu, terlepas dari menantangnya situasi selama setahun terakhir ini.
Tentunya dengan beradaptasi terhadap tantangan seperti ini serta mengimplementasikan prosedur kebersihan, membuat panduan social distancing, dan penggunaan teknologi untuk memprioritaskan kenyamanan tamu. Penghargaan ini juga menjadi salah satu esensi dari Hotel Tugu Malang sendiri, yakni keramahan mewah Indonesia yang dihadirkan melalui layanan yang penuh perhatian dengan misi menghidupkan kembali seni, budaya, dan sejarah Indonesia.
Endless Love Avenue (FOTO: AJP/TIMES Indoensia)
Seakan sudah jadi tradisi untuk menjadi yang terbaik, Hotel Tugu Malang selalu mumpuni membuktikan dari tahun ketahun selalu Berjaya meraih penghargaan bergengsi salah satunya dari Tripadvisor.
Sejak tahun 2014 hingga 2019, selama lima tahun berturut-turut telah berhasil memenangkan Certificate Of Excellence dari Tripadvisor, sehingga ditahun kelima mendapatkan penghargaan Hall Of Fame. Begitupun dengan predikat Traveler’s Choice Award, Tripadvisor kembali memberikan penghargaan kepada Hotel Tugu Malang pada tahun 2020 hingga 2021 ini, tiada hentinya dipercaya untuk menyandang predikat ini lagi. (*)
Editor | : AJP-5 Editor Team |
Dari Kandang Dlingo Bantul ke Istana, Sapi Bagong Milik Bayu Dibeli Presiden Prabowo
Kaca Bus Tim Persik Kediri Pecah Dilempar Batu saat Tinggalkan Stadion Kanjuruhan
Ada 43 Jemaah Haji Cadangan di Bondowoso Diharapkan Bisa Berangkat Tahun Ini
Banjir Bandang Menerpa, 119 Penduduk Kongo Afrika Meninggal Dunia
Hasil Pertandingan Piala Soeratin Askab PSSI Banyuwangi, Minggu 11 Mei 2025
Sebanyak Delapan Visa Jemaah Haji Asal Bondowoso Belum Terbit
PLN Mobile Proliga 2025, Samator Kunci Juara Tiga Usai Bekuk Bank Sumsel
Harmoni Budaya, Religi dan Ekonomi dalam Festival Jogokariyan 2025 Kota Yogyakarta
Jalur Seleksi Mandiri UNAIR Tahun Akademik 2025 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Jadwalnya
Laga Arema FC vs Persik: Ditonton 2.850 Aremania, Diamankan 2.113 Personel Gabungan