TIMESINDONESIA, SURABAYA – Universitas Terbuka (UT) sebagai perguruan tinggi jarak jauh, selalu mengupayakan peningkatan kualitas pelayanan pendidikan untuk memberikan kemudahan untuk mahasiswa dalam menempuh pendidikan tinggi.
Selain dikenal umum karena selalu memberikan kemudahan dan fleksibilitas kepada mahasiswa, Univeritas Terbuka juga memiliki biaya kuliah yang lebih terjangkau daripada perguruan tinggi pada umumnya.
Pada periode pendaftaran 2023/2023 Ganjil, Biaya pendaftaran kuliah di UT Surabaya hanya sejumlah Rp100.000 dan tambahan Rp300.000 untuk biaya admin RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau).
Selain biaya pendaftaran yang terjangkau, biaya pendidikan di UT Surabaya juga relatif terjangkau, yaitu sebesar Rp1.300.000/Semester untuk Sistem Paket non Tutorial Tatap Muka (Full Online).
Disisi lain, fleksibilitas Universitas Terbuka, tidak hanya dalam proses menempuh proses perkuliahan. Tetapi dalam metode pembayaran biaya perkuliahan, UT menyediakan beberapa opsi merchant atau bank yang dapat digunakan sebagai mitra pembayaran biaya kuliah.
Seperti halnya Bank BNI, Bank BTN, Bank BRI, Livin Mandiri, Alfamart, Indomart, Tokopedia dan OVO yang turut serta menyediakan layanan pembayaran biaya pendidikan UT. Pospay sebagai pendatang baru layanan pembayaran bebasis giropos juga mengutarakan keinginanya untuk membantu para mahasiswa dalam kemudahan layanan pembayaran.
Iktikad Pospay disampaikan gamblang ketika gelaran Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) UT Surabaya berlangsung pada 10 September 2023 di Hotel Wyndham Surabaya.
“Kita bisa ke kantor pos terdekat membawa nomor UKT terus melakukan pembayaran disana, atau download aplikasi Pospay lewat AppStore atau Playstore” terang Hamid selaku Manajer Keuangan dan Bisnis PT POS Indonesia pada saat sosialisasi bersama UT Surabaya.
Informasi tersebut diterima antusias oleh para mahasiswa baru dengan menunjukan bahwa mereka telah mengunduh Pospay saat itu juga. Mengingat semakin banyaknya pilihan merchant yang dapat digunakan, semakin fleksibel pula metode pembayaran UKT di UT.
Langkah tersebut diharapkan oleh UT supaya dapat memudahkan langkah mahasiswa untuk menempuh pendidikan tinggi di UT. (*)
Pewarta | : Berlina Hidayati (CR-247) |
Editor | : Dhina Chahyanti |
Museum Mbah Maridjan, Jejak Heroik Sang Juru Kunci Merapi di Lereng Kinahrejo Yogyakarta
Bantu Kesegaran Otak dengan Sumber Nabati Kaya Antioksidan Ini
Film Gowok Drama Panas Karya Hanung Bramantyo, Khusus Dewasa
Jadwal Tayang Film 'The Lord of The Rings: The Hunt for Gollum' Mundur ke Desember 2027
Dari Kandang Dlingo Bantul ke Istana, Sapi Bagong Milik Bayu Dibeli Presiden Prabowo
Kaca Bus Tim Persik Kediri Pecah Dilempar Batu saat Tinggalkan Stadion Kanjuruhan
Ada 43 Jemaah Haji Cadangan di Bondowoso Diharapkan Bisa Berangkat Tahun Ini
Banjir Bandang Menerpa, 119 Penduduk Kongo Afrika Meninggal Dunia
Hasil Pertandingan Piala Soeratin Askab PSSI Banyuwangi, Minggu 11 Mei 2025
Sebanyak Delapan Visa Jemaah Haji Asal Bondowoso Belum Terbit