TIMESINDONESIA, KEPULAUAN SULA – Maskapai penerbangan Trigana Air kembali meleyani penerbangan lansung dengan rute Ambon, Sanana, Ternate, dimulai aktif pada tanggal 9 maret 2022.
Kepala Dinas Perhubungan Chairullah Mahdi kepada TIMES Indonesia, Kamis (3/3/2022), mengatakan maskapai penerbangan Trigana Air akan tersedia dalam dua kali dalam seminggu setiap hari senin dan jumat pergi pulang (PP).
Harga tiket yang ditetapkan untuk satu kali jalan dimulai dari Ambon- Sanana mulai dari Rp 858,000. Sanana - Ternate Rp 641,000. Ternate - Sanana Rp 646,000. Sanana - Ambon Rp 828,000.
Kepala Dinas Perhubungan Chairullah Mahdi. Foto Chairullah For TIMES Indonesia
Chairullah, mengatakan dengan hadirnya maskapai penerbangan Trigana Air di Kepulauan Sula, seperti ini maka sangatlah mudah bagi masyarakat untuk melakukan perjalanan dengan tujuan Ambon, Sanana, Ternate.
"Hadirnya maskapai Trigana Air di Kepulauan Sula merupakan bentuk terwujudnya visi misi Bupati Fifian Adeningsih Mus, yakni menuju Sula bahagia," ujarnya.
Chairullah, menambahkan Bupati Kepulauan Sula juga sudah mendatangkan Kapal Tol Laut muatan kontainer dengan rute Surabaya-Sanana. (*)
Pewarta | : Masri Fokaaya (MG-365) |
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
7 Alasan Remaja Mulai Gemari Kamera Analog di Era Digital
5 Destinasi Wisata Terfavorit di Majalengka untuk Libur Lebaran 2025
ASEAN dan Kepemimpinan Malaysia 2025
Berhenti Merokok Bisa Turunkan Stres dan Depresi, Ini Penjelasannya
Penemuan Mayat Diduga Bunuh Diri di Ternate Selatan
AS Naikkan Tarif Impor, Indonesia Kena 32 Persen
Samsung Rilis Galaxy Tab S10 FE Series, Ini Spesifikasinya
Habis Lebaran, Waktunya Cek Kesehatan! Ini Gejala Penyakit Akibat Makan Berlebihan
Ideologi di Balik Kebijakan Pengelolaan Data
Puteri Indonesia DKI 7 2025 Adinda Dhia Dimitri Gaungkan Pelestarian Budaya