Cek Fakta Fakta atau Hoaks

[CEK FAKTA] Indomie Varian Rasa Saksang Babi

Selasa, 21 Juli 2020 - 16:17 | 154.18k
Indofood memastikan hanya memproduksi produk halal hal tersebut terkait beredarnya foto kemasan Indomie rasa saksang babi (FOTO: Dok.Twitter/@sheknowshoney)
Indofood memastikan hanya memproduksi produk halal hal tersebut terkait beredarnya foto kemasan Indomie rasa saksang babi (FOTO: Dok.Twitter/@sheknowshoney)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sebuah foto Indomie rasa baru menjadi perbincangan warganet. Foto Indomie ini menginformasikan Indomie rasa Saksang Babi.

Foto itu salah satunya diunggah di akun media sosial Facebook mengunggah sebuah foto salah satu produk Indomie varian “Rasa Saksang Babi”. 

Advertisement

Akun Falah Ipay mengunggah foto rasa baru Indomie tersebut dengan narasi

“Indomie seleraku Rasa babi emmm endull”

Indomi-rasa-saksang-babi-abda2b0ffcb295c86.jpg Sumber : Facebook

CEK FAKTA 
Menurut hasil penelusuran tim CEK FAKTA TIMES Indonesia, foto produk Indomie Rasa Saksang Babi merupakan informasi yang salah. Sebab, informasi yang beredar di twitter tersebut bukanlah informasi benar. Pihak PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk juga menegaskan bahwa klaim itu hoaks, karena Indofood hanya memproduksi produk halal.

Melalui akun media sosial, pihak Indomie juga menegaskan, komitmennya bahwa seluruh produk Indomie halal dan aman dikonsumsi.

“Hai Indomielovers!
Kami berkomitmen bahwa seluruh produk Indomie sudah mendapatkan sertifikasi HALAL dari MUI agar aman dan halal dikonsumsi, jadi kamu ngga perlu khawatir. Kami selalu memastikan keamanan & kehalalan produk Indomie selalu terjaga, demi kenyamanan kamu,” tulis Indomie, Senin, 20 Juli 2020.

Indomi.jpg

Pihak Indomie juga menegaskan, komitmennya bahwa seluruh produk Indomie halal dan aman dikonsumsi | Sumber: Twitter

Menurut hasil penelusuran di mesin pencari, foto yang diunggah tersebut indentik dengan foto Indomie rasa Soto Medan, yang diunggah di situs jual beli Tokopedia oleh akun KEDAI HARIAN ETEK dengan judul “INDOMIE RASA SOTO MEDAN”. Foto tersebut telah diedit dengan mengubah latar belakang dan tanggal kedaluwarsa produk di foto tersebut yang itu 28 01 20.

Indomi-Soto-Medan-a.jpg  Sumber : Tokopedia

Tim Cek Fakta menelusuri kebenaran foto tersebut dengan mengetikkan kata kunci "Indomie saksang babi" di mesin pencarian Google. Hasilnya ada beberapa berita terkait kebenaran foto tersebut. Salah satunya dari Liputan6.com dengan naskah berjudul "Foto Indomie Rasa Saksang Babi Ternyata Hoax, Indofood Hanya Memproduksi Produk Halal".

Pihak Liputan6 menemukan informasi serupa yang tayang di media sosial twitter dengan narasi sebagai berikut.

"Indonesia memiliki beragam kuliner, salah satunya saksang. Saksang merupakan masakan yang dibuat dari daging yang diberi bumbu. Unggahan seorang pengguna Twitter Uly Siregar yang memiliki akun @sheknowshoney baru-baru ini mengunggah foto Indomie rasa saksang babi. Eh, konfirmasi, dong. Ini beneran apa bercanda? Aku sudah siap-siap nangis ini..."

KESIMPULAN 

Berdasarkan hasil penelusuran tim CEK FAKTA tersebut, informasi Indomie rasa Saksang Bali yang viral merupakan informasi hoaks. Sebab, fakta yang ditemukan, informasi tersebut tidak sesuai dengan fakta sebenarnya.

Informasi terkait indomie rasa Saksang Babi ini juga telah dikonfirmasi pihak Pihak PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk juga menegaskan bahwa klaim itu hoaks, karena Indofood hanya memproduksi produk halal.

Menurut misinformasi dan disinformasi yang dikategorikan First Draft, informasi Indomie rasa Saksang Bali yang beredar ini masuk dalam kategori Manipulated content atau konten manipulasi. Manipulated content atau konten manipulasi biasanya berisi hasil editan dari informasi yang pernah diterbitkan media-media besar dan kredibel. Gampangnya, konten jenis ini dibentuk dengan cara mengedit konten yang sudah ada dengan tujuan untuk mengecoh publik.

----

Cek Fakta TIMES Indonesia

TIMES Indonesia adalah media online yang sudah terverifikasi faktual di Dewan Pers. Dalam kerja melakukan cek fakta, TIMES Indonesia juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal, untuk memverifikasi berbagai informasi hoaks yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silakan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA TIMES Indonesia di email: [email protected] atau [email protected] (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

Fakta atau hoaks?
Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini.

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES