Cek Fakta Fakta atau Hoaks

CEK FAKTA: Salah, Oklin Fia Diangkat Jadi Duta MUI

Selasa, 12 September 2023 - 16:24 | 116.03k
Video disertai narasi mengenai selebgram Oklin Fia diangkat sebagai Duta MUI.
Video disertai narasi mengenai selebgram Oklin Fia diangkat sebagai Duta MUI.
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Beredar cuitan di platform X (Twitter) berupa video Tiktok wawancara Budiansyah, pengacara dari selebgram Oklin Fia, perempuan yang tersangkut masalah konten menjilat es krim, yang dikaitkan dengan tindakan penistaan agama. 

Dalam video wawancara yang diunggah akun @KapanWell pada tersebut, disebutkan Oklin diangkat sebagai Duta MUI.

Advertisement

Narasi yang terdapat dalam video tersebut sebagai berikut:
OKLIN FIA DIANGGAP MENGINSPIRASI ANAK-ANAK MUDA DAN OKLIN JUGA DIANGKAT MENJADI DUTA MUI

cek-fakta-Oklin-2.jpghttps://twitter.com/KapanWell/status/1698703876336279586

Benarkah informasi tersebut?

Penjelasan

Hasil penelusuran Cek Fakta, Ketua Bidang Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Asrorun Niam Sholeh membantah kabar Oklin Fia diangkat sebagai duta MUI. 

“Tidak ada rencana untuk itu dan MUI tidak dalam kapasitas untuk mengangkat duta,” kata Ni’am, dikutip dari kompas.com (MUI Bantah Akan Mengangkat Oklin Fia Jadi Duta karena Menginspirasi Anak Muda | Kompas)

Hal itu juga ditegaskan oleh Ketua MUI Bidang Dakwah dan Ukhuwah, Cholil Nafis. “Kami tidak ada sama sekali berinisiasi, berpikir untuk menjadikan Oklin Fia sebagai duta Majelis Ulama Indonesia,” ujar Cholil Nafis dalam video klasifikasinya yang diunggah di akun Instagram MUI Pusat, Selasa (5/9/2023).
Sumber: Instagram/@muipusat

Mengutip turnbackhoax.id, sebelumnya Oklin Fia sempat mendatangi Kantor MUI Pusat untuk meminta maaf atas perbuatannya pada 29 Agustus 2023. Namun tidak ada keputusan soal “Duta MUI” dari pertemuan tersebut.

Sebagai informasi, rumor yang beredar di media sosial terkait diangkatnya Oklin Fia sebagai duta MUI berawal dari tayangan televisi dengan pembawa acara Aiman.

Budiansyah mengatakan bahwa perbincangan Oklin Fia menjadi duta MUI muncul dari pertanyaan spontan presenter Aiman Witjaksono dalam sebuah siaran televisi pada 30 Agustus 2023.

“Jadi Mas Aiman tanya ke Oklin ‘mau enggak jadi Duta MUI’ kalau enggak salah Oklin bilang kalau berkenan dia mau,” kata Budiansyah. Sejauh ini tidak ada pernyataan atau perjanjian resmi untuk meminta Oklin menjadi duta MUI.
Sumber: [SALAH] Selebgram Oklin Fia Diangkat Menjadi Duta MUI | Turnbackhoax

Sebelumnya, penelusuran atas informasi serupa juga telah dilakukan oleh kompas.com dalam artikelnya berjudul [KLARIFIKASI] MUI Membantah Isu soal Oklin Fia Jadi Duta di Lembaganya.
Sumber: [KLARIFIKASI] MUI Membantah Isu soal Oklin Fia Jadi Duta di Lembaganya | Kompas

Kesimpulan

Informasi Oklin Fia diangkat menjadi duta MUI, tidak benar. Pihak MUI melalui Ketua bidang Dakwah dan Ukhuwah KH M Cholil Nafis dan telah menegaskan bahwa MUI tidak pernah mengangkat dan tidak berpikir menjadikan Oklin Fia sebagai Duta MUI. Informasi tersebut merupakan konten menyesatkan (Misleading Content). 

----

Cek Fakta TIMES Indonesia

TIMES Indonesia adalah media online yang sudah terverifikasi faktual di Dewan Pers. Dalam kerja melakukan cek fakta, TIMES Indonesia juga bekerjasama dengan 24 media dan satu komunitas (Mafindo) untuk memverifikasi berbagai informasi hoaks yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silakan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA TIMES Indonesia di email: [email protected] atau [email protected] (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

Fakta atau hoaks?
Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini.

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES