Ekonomi

Ramadhan Gresik, Harga Sembako Masih Stabil

Rabu, 23 Mei 2018 - 15:14 | 55.91k
Pedagang beras yang berada di Pasar Baru Gresik (FOTO : Akmal/TIMES Indonesia).
Pedagang beras yang berada di Pasar Baru Gresik (FOTO : Akmal/TIMES Indonesia).
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, GRESIK – Memasuki 7 hari di Bulan Ramadhan, harga bahan pokok (sembako) di sejumlah pasar di Kabupaten Gresik, Jawa Timur, tergolong stabil. Namun masih ada beberapa komuditi yang naik sedikit.

Data dari Dinas Koperasi, UKM, Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag), Kenaikan harga berada di beras premium yang pekan lalu Rp 11.700 kini Rp 11.914, beras medium yang sebelumnya Rp 10.741 kini Rp 11029, Cabai rawit yang sebelumnya Rp 23.000 kini 23.143.

Advertisement

Beberapa komuditi yang stabil antara lain Telor ayam Rp 24.143, Daging sapi Rp 99.000, Elpiji Rp 18.000, Ayam potong Rp 36.490.

Bahkan beberapa komuditi terpantau turun antara lain, Bawang merah dari Rp 30.000 menjadi Rp 28.875, Bawang putih yang sebelumnya Rp 24.714 kini Rp 24.429, Kedelai lokal Rp 11.714 kini 11.286. 

"Rata-rata harga stabil, bahkan beberapa turun," kata Agus Budiono, Kadiskoperindag, Rabu (23/5/2018).

Dirinya menyatakan, untuk mengantisipasi adanya kenaikan harga, dinas yang dipimpinnya itu terus melakukan operasi pasar dan pemantauan harga secara berkala.

Hal itu dilakukan agar para pedagang tidak menaikkan harga sesuai harga yang ada dipasaran. "Meski naik, tidak banyak,"  tuturnya.

Untuk menekan harga di bulan Ramadhan serta menjelang Hari Raya Idul Fitri, Agus memaparkan akan melakukan operasi pasar. "Dalam minggu ini kita operasi pasar bersama Polres melalui Satgas Pangan," tambah dia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES