Kembangkan Buah Kesemek, DTPHP Kabupaten Malang Gunakan Teknologi Dry Ice

TIMESINDONESIA, MALANG – Pengembangan potensi buah Kesemek di Kabupaten Malang dilakukan Dinas Tanaman Hortikultura dan Perkebunan (DTPHP) Kabupaten Malang bersama Universitas Ma Chung dengan menggunakan teknologi Dry Ice.
"Teknologi Dry Ice atau biasa disebut es kering bisa membuat buah kesemek cepat masak dan tampilan lebih bagus," ujar Kepala DTPHP Kabupaten Malang, Dr Ir Budiar MM kepada TIMES Indonesia, Kamis, (27/6/2019)
Advertisement
Dia menjelaskan, teknologi Dry Ice ditawarkan oleh Universitas Ma Chung. "Kabupaten Malang memiliki potensi buah kesemek luar biasa. Teknologi ini tentunya sangat cocok," tuturnya
Menurutnya, melimpahnya hasil buah kesemek dengan luas 451 hektar dan meningkatkan harga jual maka, Pemkab Malang bekerja sama dengan universitas Ma Chung menerapkan teknologi itu
"Bentuknya yakni dengan memberikan pelatihan pasca panen buah kesemek supaya tampilan menarik dan harga meningkat melalui teknologi Dry Ice tersebut," kata pria ramah ini.
Mantan Kabag Humas Pemkab Malang ini melanjutkan, teknologi Dry Ice dapat digunakan untuk pengeraman buah kesemek. Lanjut dia, Harga per kilo gram buah kesemek hasil olahan teknologi Dry Ice diujicobakan dijual si super market dengan harga Rp 15 ribu.
"Teknologi ini dapat diterapkan di lapangan, sehingga hasil maksimal akan dicapai," terang mantan staf ahli Bupati Malang ini. Selanjutnya kata dia, teknologi Dry Ice ini akan disosialisasikan kepada para petani buah kesemek binaan DTPHP Kabupaten Malang.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Yatimul Ainun |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |
Sumber | : TIMES Malang |