Ekonomi

Tenun Ikat Sumba Timur Hadir di Ajang Indonesia Fashion Week 2022

Kamis, 14 April 2022 - 16:37 | 82.59k
Pemerhati Pariwisata dan UMKM Sumba Timur Yudi UT Rawambaku.(FOTO:Habibudin/TIMES Indonesia)
Pemerhati Pariwisata dan UMKM Sumba Timur Yudi UT Rawambaku.(FOTO:Habibudin/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MATARAM – Hasil tenun ikat para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Sumba Timur NTT kini hadir di ajang Indonesia Fashion Week 2022 yang bertemakan 'Tales of The Equator-Treasure of the Magnificent Burneo'.

Acara tersebut digelar di Jakarta Convention Center (JCC) pada 13-17 April 2022 dan dihadiri Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Sumba Timur untuk mempromosikan hasil karya tenun ikat dan fashion para pelaku UMKM serta Pariwisata Sumba Timur.

Advertisement

Pemerhati Pariwisata Sumba Timur Yudi UT Rawambaku saat dikonfirmasi Kamis (14/4/2022) mengatakan, kehadiran Sumba Timur di Indonesia Fashion Week 2022 adalah suatu kebanggaan terhadap pelaku UMKM kerajinan tenun ikat seperti Hinggi dan Pahikung (kain) yang hadir bersama desainer kontemporer terkenal Indonesia @Dian Oerip.

UMKM-Sumba-Timur-b.jpg

"Hal ini tentu kami sangat bangga dengan hadirnya Kabupaten Sumba Timur di ajang Indonesia Fashion Week 2022 di JCC untuk memprosikan tenun ikat dan fashion seperti Hinggi dan Pahikung serta pariwisata Sumba Timur," tutur Yudi.

Menurut Yudi, di event ini ada karya Heritage Umalulu Lau Pa’kakuamba yang artinya sarung dengan pewarna alam dari lumpur serta bahan-bahan pewarna alam lain, di mana sistem pemberian warna menggunakan pohon pinang untuk dijepit lalu dicelup dalam pewarna serta dibiarkan beberapa waktu untuk ditenun kemudian disongket.

"Uniknya adalah motif atau corak pahikung adalah Tangawahil atau sebutan Sumbanya tempat sirih pinang dan corak Tau atau manusia yang masih bayi yang arti filosofinya kepolosan dan ketulusan seorang manusia," sebutnya.

UMKM-Sumba-Timur-c.jpg

Yudi menyampaikan, apresiasi dan terima kasih kepada para pelaku UMKM Sumba Timur dan Dekranasda yang telah berupaya hadir dalam menyukseskan Indonesia Fashion Week 2022 di JCC agar Sumba Timur menjadi salah satu Daerah yang dikenal dengan hasil tenun ikat terbaik di tingkat nasional maupun internasional.

"Saya bangga melihat antusias para pelaku tenun ikat dan fashion ikut dalam event IFW 2022. tentu harapan kami agar ke depannya hasil karya tenun ikat dari Sumba Timur lebih dikenal lagi ditingkat nasional maupun internasional," harap pemerhati pariwisata Yudi UT Rawambaku. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES