Traveling Bersama Super Air Jet dari Bandara Kertajati Majalengka, Ini Rutenya

TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Kabar gembira bagi anda yang hendak traveling dari atau ke Bandara Internasional Jawa Barat atau BIJB Kertajati di Kabupaten Majalengka, mulai 19 Oktober 2023, Super Air Jet membuka rute Balikpapan, Makasar, Bali, Banjarmasin, Palembang, Medan dan Batam dari Bandara Kertajati.
Dikutif dari Instagram infobijb, pada Minggu (1/10/2023) bahwa Super Air Jet yang siap melayani penerbangan dari/ke BIJB Kertajati, Majalengka, rute Tujuh kota di Indonesia itu, saat ini tiketnya sudah tersedia dan bisa dipesan di OTA Platform dan website resmi Super Air Jet.
Advertisement
Perjalanan dengan Super Air Jet dari/ke BIJB Kertajati di Kabupaten Majalengka rute Balikpapan, Makasar, Bali, Banjarmasin, Palembang, Medan dan Batam bisa menjadi cara baru yang tepat untuk merayakan Natal dan Tahun Baru 2024 mendatang.
Terbang bersama Super Air Jet, anda dipastikan dapat menikmati pengalaman perjalanan yang nyaman dan aman, serta sekaligus bisa menikmati wisata kuliner dan pariwisata di sejumlah destinasi yang ada di tujuh kota tersebut.
Begitu juga sebaliknya, Kota Angin menjadi sebutan Kabupaten Majalengka, juga terkenal dengan panorama alam, kearifan lokal (budaya), UMKM, wisata kuliner, dan kreativitas muda mudi juga sangat menarik untuk dikunjungi.
Tak heran, hingga saat ini Kabupaten Majalengka, juga menjadi salah satu kota tujuan utama pariwisata di Jawa Barat. Terlebih saat ini untuk akses transfortasi selain ada BIJB Kertajati, juga terhubung dengan dua akses tol. Yakni, Tol Cisumdawu dan Cipali.
Yuk Traveling, persiapkan rencana penerbangan dari sekarang. Terbang bersama Super Air Jet dari atau ke Bandara Kertajati di Kabupaten Majalengka. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |