Ekonomi

Inilah 5 Orang Terkaya Indonesia yang Diakui Dunia

Senin, 20 Mei 2024 - 07:52 | 52.56k
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Memiliki harta yang banyak memang menjadi dambaan bagi setiap orang. Hal itu bukan tanpa alasan, karena harta yang melimpah dapat menjamin kehidupan di masa mendatang. 
Namun tahukah kamu? ternyata ada beberapa orang Indonesia yang diakui dunia karena kekayaannya lho. 

Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya lagi mengenai daftar orang terkaya di Indonesia, yuk simak langsung berita terbaru hari ini di Indonesia di bawah ini;

Advertisement

1. Robert Budi Hartono

Robert Budi Hartono menjadi sosok pendiri sekaligus pemilik merk rokok yang bernama PT Djarum. Tak hany itu, ia juga memiliki beberapa anak perusahaan yang bergerak diberbagai bidang, mulai dari perbankan, telekomunikasi, elektronik, ritel hingga marketplace. 

Namun, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menjadi salah satu anak perusahaan paling sukses selain PT Djarum. Menurut informasi yang didapat, harta kekayaan Robert Budi Hartono mencapai US$26 miliar atau yang setara dengan Rp 402,3 triliun.  

Dengan kekayaan sebanyak itu, tentu saja tidak akan habis sampai tujuh turunan. 

2. Michael Bambang Hartono

Selain Robert, Michael Bambang Hartono juga termasuk ke dalam daftar salah satu orang terkaya di Indonesia yang diakui oleh dunia. 
Hal itu bukan tanpa alasan, karena Michael Bambang Hartono juga pemilik PT Djarum yang merupakan adik kandung Robert Budi Hartono. 

Menempati urutan ke empat sebagai yang terkaya di Indonesia, ia memiliki harta kekayaan yang mencapai US$24,9 miliar atau setara Rp 385,28 triliun. 

3. Prajogo Pangestu

Di tahun 2022 lalu, harta kekayaan Prajogo Pangestu mengalami peningkatan yang sangat drastis. Bagaimana tidak? Sebab peningkatan jumlah kekayaannya mencapai lebih dari 900 persen lho. 

Dengan kekayaannya tersebut, bahkan Prajogo Pangestu berhasil menggeser posisi sang pemilik PT Djarum dari daftar orang terkaya di Indonesia. 

Adapun mengenai sumber kekayaan Prajogo Pangestu yang didapatnya dari berbagai perusahaan milikinya seperti PT Barito Pacifik Tbk (BRPT), PT Chandra Asri Petrochemial Tbk (TPIA), PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN), PT Barito Renewables Energy Tbk (Bren).

Kabarnya, perusahaan milik Prajogo Pangestu berputar pada bidang pulp, kertas, petriokimia pertambangan, dan energi terbarukan. 

Dari keempat perusahaan tersebut, PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk merupakan perusahaan yang sahamnya mengalami peningkatan drastis. Mengingat akan hal itu, maka tak heran jika jumlah kekayaan Prajogo Pangestu mencapai US$ 54,4 miliar atau yang setara dengan Rp 841,75 triliun. 

4. Sri Prakash Lohia

Meski lahir di India, namun Sri Prakash Lohia wajib dimasukkan kedalam daftar orang terkaya di Indonesia. Pasalnya, ia telah mendirikan perusahaan besar bernama PT Indorama Syntgetics Tbk pada tahun 1976 dan sekarang berganti nama menjadi Indorama Corporation. 

Perusahaan milik Sri Prakash Lohia ini bergerak dibidang tekstil dan petrokimia. Dilansir dari majalah Forbes, harta kekayaan Sri Prakash Lohia di tahun 2024 mencapai US$ 8,7 miliar atau setara dengan Rp 134,61 triliun. 

5. Chairul Tanjung

Daftar orang kaya Indonesia selanjutnya yang menarik untuk dibahas, yakni Chairul Tanjung. Sosok yang dijuluki “Si Anak Singkong” ini mempunyai berbagai perusahaan yang bergerak di perbankan, penyiaran, ritel, hingga properti. 

Namun, CT Corp menjadi sumber kekayaan Chairul Tanjung yang telah menaungi berbagai media ternama, seperti Trans TV, Trans 7, Detik.com, CNN Indonesia, dan CNBC Indonesia. Adapun jumlah kekayaan Chairul Tanjung yang diperkirakan mencapai US$ 5,6 miliar, atau setara dengan Rp 86,65 triliun. 

Nah, itulah beberapa orang terkaya di Indonesia yang diakui oleh dunia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Khoirul Anwar
Publisher : Rifky Rezfany

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES