IHSG Senin: Sambutan Pasar Modal kepada Presiden Prabowo Subianto dan Kabinetnya

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini bakal merespons pelantikan Prabowo Subianto sebagai Presiden RI yang ke 8 pada Minggu (20/10/2024). Dalam pidato perdananya, Prabowo menyebutkan banyak hal, termasuk di antaranya Target Pertumbuhan Ekonomi 8 persen.
Reaksi pasar atas pelantikan tersebut diharapkan bakal terlihat pada perdagangan Senin (21/10/2024).
Advertisement
Sejauh ini, menurut Satrio Utomo, praktisi pasar modal Komunitas Trader Saham RencanaTrading, sentimen dari bursa global juga terlihat masih kondusif sehingga ia tidak melihat adanya faktor negatif yang memberikan tekanan pada IHSG.
IHSG pada hari ini diperkirakan bakal bergerak naik pada kisaran 7700-7910. Level psikologis 8.000 akan menjadi resisten kedua.
Pasar sering mengalami euphoria ketika terjadi pergantian Presiden. Meskipun demikian, euphoria ini sering kali terjadi hanya dalam waktu yang tidak lama, karena harga lebih merespon kondisi fundamental, dimana kondisi fundamental ekonomi dan perseroan baru berubah setelah 1-2 kuartal.
Jika pasar mengalami euphoria, ia mengingatkan, pemodal sebaiknya melakukan aksi profit taking atas posisi-posisi jangka pendek.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Hendarmono Al Sidarto |
Publisher | : Rizal Dani |