Viral Foto Titiek Puspa Muda, Warganet: Cantiknya, Mirip Isyana Sarasvati

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Jagat media sosial saat ini tengah dihebohkan dengan potret masa muda artis senior, Titiek Puspa yang diunggah salah satu pengguna Twitter. Banyak komentar warganet yang menilai Titiek Puspa muda mirip penyanyi Isyana Sarasvati. Padahal, tidak ada hubungan darah antara kedua artis lintas generasi ini.
Foto Titiek Puspa muda diunggah pengguna Twitter di akun @picsartso. Dalam foto itu, wanita bernama asli Sudarwati tersebut tampak anggun menggunakan turtle neck berwarna oranye dan dilapisi blazzer hijau tua. "I have a crush on Titiek Puspa," tulis caption foto tersebut.
Advertisement
Titiek yang kini berusia 82 tahun, dalam foto itu tampak berdiri berpangku tangan dengan rambut sebahu yang pinggirnya mencuat ke atas. Ia mengenakan celana panjang berwarna hijau dengan high heel dan cincin di jari manis kanan. Sorot mata pelantun lagu 'Kupu-kupu Malam’ tersebut terlihat tajam memandang kamera.
Ragam komentar warganet membanjiri unggahan foto yang telah dibagikan oleh lebih dua ribu pengguna itu. Banyak pengguna media maya yang kagum dengan kecantikan eyang Titiek saat muda dan membandingkannya dengan penyanyi Isyana Sarasvati.
Salah satunya adalah seperti dikatakan pemilik akun @Ginanddrr, "kayak Isyanaaa, asli cantik bangetttt."
"Awalnya ku kira Isyana Sarasvati," tulis akun @fiiyee.
"Laaaah, kirain Isyana. Cantiknya," imbuh @rahmahrmdhn.
“Cantik banget, Busyeeeet,” kata pemilik akun @drczombos.
Titiek Puspa adalah penyanyi multi talenta yang lahir di Tabalong, Kalimantan Selatan pada 1937. Beragam penghargaan telah berhasil ia raih, di antaranya adalah Lifetime Achievement dalam Indonesian Choice Awards 2018, dan Lifetime Achievement dalam Selebrita Awards 2016. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ronny Wicaksono |
Publisher | : Sholihin Nur |