Entertainment

Di Balik Persepsi Tren 'Pria Cantik' di Korea

Sabtu, 19 Maret 2022 - 11:22 | 72.37k
boyband asal Korea Selatan. (FOTO: jatim.tribunnews.com)
boyband asal Korea Selatan. (FOTO: jatim.tribunnews.com)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Belakangan kerap muncul beberapa hal menarik yang datang dari Korea Selatan.

Sebelum merambah di dunia kuliner, masyarakat diperkenalkan dengan film dari Korea Selatan yang juga berhasil menarik perhatian masyarakat. Kemudian dari industri musik sampai dance cover hingga saat ini masih sering ditemukan. 

Advertisement

Namun yang menarik, yakni visualisasi pria asal Korea Selatan yang agak sedikit berbeda dengan stigma pria pada umumnya terutama di Indonesia.

Diketahui pria asal Koreal Selatan cenderung 'cantik' dan 'feminin'. Akan tetapi, hal tersebut memiliki beberapa alasan.  Berikut beberapa serba-serbi dibalik tren 'pria cantik' ala Korea Selatan: 

1. Percaya Diri

Saat diwawancara Fairfax Media, pria asal Korea Selatan lebih percaya diri saat mereka mengenakan make up. Tak dipungkiri hal tersebut memang akan membuat mereka terlihat 'cantik' dan lebih feminin. Selain itu, diketahui mereka menggunakan make up juga untuk menarik perhatian lawan jenisnya. 

2. Tuntutan Kerja 

Seperti yang tela disebutkan sebelumnya, jika pria Korea menggunakan polesan pada dirinya untuk mendapatkan perhatian dari masyarakat di luar lawan jenisnya. Selain itu, pria Korea juga dituntut untuk tampil sempurna dalam momen apapun sehingga hal ini juga menjadi kewajiban atau tuntutan dalam pekerjaan. 

3. Tekanan Sosial

Faktor yang terakhir yakni tekanan sosial yang ada di Korea Selatan. Rupanya di negara satu ini memiliki kehidupan sosial yang cukup keras. Dipercaya jika lingkaran pertemanan akan menerima seseorang berdasarkan penampilan mereka.  Oleh karenanya, faktor ini juga menjadi salah satu alasan munculnya tren 'pria cantik' yang hangat saat ini. 

Jadi istilah 'pria cantik' di Korea tidaklah selalu berarti penyuka sesama jenis atau gay. Banyak hal yang menjadi alasan seseorang menjaga penampilannya itu. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES