Run BTS Kembali Tayang, Episode 1 Sudah Bikin Terharu

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Variety show Run BTS kembali tayang untuk menghibur para ARMY, tepatnya pada 16 Agustus kemarin. Acara ini diproduksi sendiri oleh pihak BTS dan sudah berlangsung selama beberapa tahun.
Selama 10 bulan terakhir Run BTS hiatus karena Bangtan sedang fokus untuk project solo masing-masing member.
Advertisement
Mengambil tema telepathy pada episode 1, Run BTS sukses membuat penonton terharu. Tema telepathy ini sengaja dipilih oleh crew Run BTS untuk menguji seberapa kenal dan kekompakan mereka setelah bertahun-tahun bekerja bersama sebagai satu grup.
Diawali dengan permainan bernama we are one test. Masing-masing member harus menulis jawaban dari soal yang diberikan crew dengan cara menulis satu kata secara berurutan.
Cuplikan video Run BTS (FOTO: BANGTANTV/Youtube)
Jika BTS memiliki telepathy yang kuat maka jawaban yang dipikirkan masing-masing member akan sama. Namun hal tersebut tidaklah mudah. Games yang kedua, mereka harus memperagakan suatu keadaan yang diminta oleh crew dengan gerakan dan ekspresi yang sama.
Puncak dari episode telepathy kali ini, tiap member dituntut untuk menuju tempat yang sama setelah menerima clue dari crew. Masing-masing member BTS pergi menggunakan mobil yang berbeda didampingi oleh kameramen.
Awalnya seluruh member bingung dan terkejut mengapa mereka tidak pergi bersama, namun setelah itu mereka mulai memikirkan clue yang diberikan oleh crew, cluenya yaitu tempat yang menyenangkan di Seoul.
Suga memutuskan untuk pergi ke sungai Han karena menurut dia tempat itu adalah tempat yang menyenangkan dimana bisa melakukan berbagai aktivitas.
J-Hope memilih untuk menuju ke stadion Jamsil di mana BTS akan konser. Setelah berpikir panjang, Jungkook memutuskan untuk pergi ke Lotte World.
Taehyung, RM, Jimin dan Seokjin memikirkan hal yang sama di mana mereka bersenang-senang, yaitu di asrama lama mereka yang bertempat di Nonhyeon-dong.
Cuplikan video Run BTS saat game telepathy (FOTO: BANGTANTV/Youtube)
Setelah sampai di asrama lama, empat orang tadi datang berurutan dimulai dari V, Seokjin, Jimin dan yang terakhir RM.
Hal ini membuat ARMY dan penonton terharu, meskipun tidak semua member memikirkan tempat yang sama namun empat dari tujuh orang memikirkan hal yang sama.
Sudah jelas bahwa asrama lama dimana tempat BTS dimulai dengan segala kesusahan dan kebahagiaan yang mereka alami, tempat tersebut cukup memorable bagi BTS.
Jika ingin menonton episode Run BTS lengkapnya silahkan cek di official Youtube BTS yaitu BANGTANTV. (*)
Pewarta: Musaidatul Fikriyah
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ronny Wicaksono |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |