Entertainment

Rayakan 20 Tahun Album My Diary, Mocca Rilis Piringan Hitam

Kamis, 03 November 2022 - 19:23 | 110.11k
Mocca, band indie asal Bandung akan merilis ualng album My Diary dalam format piringan hitam (Foto: IG/moccaofficial)
Mocca, band indie asal Bandung akan merilis ualng album My Diary dalam format piringan hitam (Foto: IG/moccaofficial)

TIMESINDONESIA, JAKARTAMocca band indie asal Bandung akan merilis piringan hitam untuk merayakan debut album My Diary

Melalui akun media sosialnya @moccaofficia, Mocca mengumumkan perilisan piringan hitam tersebut.

"Celebrating 20th Anniversary. My Diary first time on vinyl format. Pre order soon to be announce. make sure you grab one this amazing album!" tulis @moccaofficial. 

Album My Diary Mocca telah dirilis pada 20 tahun lalu.

My Diary akan dirilis ulang dengan format vinyl atau piringan hitam.  

Pada awal tahun 2000 an, album My Diary menjadi salah satu album indie yang paling ikonik. 

Album ini berisi sepuluh lagu dengan hits andalannya Me and My Boyfriend, Secret Admirer dan What If. 

Mocca beranggotakan Arina Ephipania, Riko Prayitno, Indra Massad, dan Toma Pratama. Mereka merupakan kawan sekampus di Institut Teknologi Bandung jurusan desain. 

Mocca.jpgFoto: IG/moccaofficial

Band yang mengusung aliran jazz swing music, pop dan indie pop ini terbentuk di Bandung pada 1997 silam.  

Menelurkan berbagai hits rupanya Mocca terkenal di Korea Selatan. Bahkan lagu Mocca kerap menjadi backsound untuk iklan dan ost film/ drama. Shin Ha Kyun, lee kwang Soo, dan Esom pernah menyanyikan Happy sabagai OST film Inseperable Bros tahun 2019.

Ada juga Suhyun yang menyanyikan Happy pada acara veriety show Happy Together.

Saking ngetopnya, "Happy" bahkan dipakai anak-anak TK di Korea untuk belajar bahasa Inggris sambil menari dengan koreografi.

Lagu "I Remember" menjadi backsound iklan maskapai Asiana Airways, "The Best Thing" menjadi iklan kulkas dan AC merek LG, "Happy" untuk produk oli mesin, dan "Swing It Bob" untik produk makanan anjing. 

Mengembangkan karir di Negeri Gingseng, Mocca juga menjalin kerjasama dengan label asal Korsel, Beatball Records. 

"Kita juga dirilis sama indie label di Korea yang sangat aktif untuk mempromosikan. Kita mendapat label yang tepat, Beatball Records," kata Tora seperti dikutip dari Kompas. 

Label tersebut memilih lagu Mocca yang kemudian dipromosikan di radio-radio lokal. 

Mocca sendiri telah menghasilkan beberapa album, diantaranya ada Friends, My Diary, Colours, Home, Lima, Day by Day. 

Kini untuk merayakan 20 tahun album My Diary, Mocca akan merilis piringan hitam. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES