Inilah 3 Fakta Menarik War Tiket Coldplay Hari Pertama

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ada beberapa fakta menarik dari war tiket Coldplay 2023 yang secara resmi mulai dibuka presalenya mulai tanggal 17 Mei 2023. Sebagai salah satu konser yang banyak ditunggu, maka moment pembelian tiketnya memiliki berbagai peristiwa penting yang perlu untuk semua pengguna pahami.
Antusiasme yang sangat tinggi dari penggemar benad asal inggris di November mendatang tersebut nampaknya mulai terjadi pada saat proses pembelian tiket. Bahkan ada beberapa pihak yang sengaja mempersiapkan diri untuk melakukan berbagai opsi untuk bisa mendapatkan tiket konser tersebut.
Advertisement
Sebab ada beberapa pertimbangan yang juga diungkapkan oleh pihak penyelenggara bahwa jika semua tiket terjual habis ditanggal 17 Mei 2023 maka tidak menutup kemungkinan pada tanggal selanjutnya tiket sudah tidak bisa dipesan lagi. Sehingga ada banyak pihak yang berusaha semaksimal mungkin mendapatkan tiket coldplay 2023.
Menurut keterangan dari pihak promotor bahwa pada penyelenggaraan konser coldplay yang pertama kali dilaksanakan di Indonesia ini telah disediakan kurang lebih 50 ribu tiket lebih. Hal ini tentunya menyesuaikan dengan kapasitas dan kenyamanan penonton dalam konser yang akan dilaksanakan di Gelora Bung Karno, DKI Jakarta, tersebut.
3 Fakta War Tiket Coldplay 2023 Hari Pertama
Setidaknya ada 3 fakta menarik yang bisa ditemukan pada saat proses pembelian tiket presale secara online di tanggal 17 Mei 2023. Beberapa fakta tersebut tentunya tidak lepas dari animo calon penonton yang sangat tinggi dan tentunya maksimal pada pembelian tiket tersebut.
Habis di bawah 10 menit
Fakta pertama yang perlu diperhatikan dari war tiket coldplay 2023 hari pertama adalah tiket dengan harga tertinggi terjual habis kurang dari 10 menit. Hal ini tentu menjadi salah satu aspek penting animo para penonton yang tidak berkurang sedikitpun meski jumlah harga tiket dengan jenis ultimate experience tersebut senilai 11 juta rupiah.
Berdasarkan keterangan resmi tiket dengan kategori "Ultimate Experience" yang dijual dengan harga Rp11 juta adalah kategori tiket termahal beberapa penawaran cukup mengesankan. Salah satunya adalah menawarkan fasilitas berupa tur backstage atau tur ke belakang panggung, serta paling dekat dengan panggung utama.
500 ribu Transaksi Bersamaan
Fakta kedua yang perlu diperhatikan dari war tiket coldplay 2023 hari pertama adalah ada sekitar 500ribu orang lebih yang melakukan pembelian tiket secara bersamaan. Hal ini tentu menjadi satu moment penting khususnya pada kualitas penerapan pembelian tiket dari pihak BCA.
Perlu diketahui juga bahwa penjualan tiket pada hari ini memang khusus pada nasabah bank BCA. Akan tetapi animo penonton yang sangat tinggi membuat beberapa orang yang non nasabah BCA melakukan jastip tiket tersebut sehingga bisa tetap mendapatkan dan mengamankan tiket.
Sempat Terjadi Error Akses
Fakta ketiga yang perlu diperhatikan dari war tiket coldplay 2023 hari pertama adalah sempat ada moment error pada saat transaksi berlangsung. Hal ini tentu menjadi kendala yang banyak sekali dikeluhkan oleh para penggemar yang hendak menonton konser tersebut.
Beberapa pembeli meluapkan keresahan dan kekecewaannya melalui social media sebab proses pembelian tiket yang sebenarnya telah dibuka pada jam 10:00 pagi belum bisa diakses. Salah satunya yang melakukan proses pembelian melalui laman loket.com.
Setelah diterlusuri pada laman utama Loket.com tertulis, "Please stand by, while we are checking your browser...." sehingga beberapa pengguna belum bisa membeli tiket coldplay 2023.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Imadudin Muhammad |
Publisher | : Rizal Dani |