Entertainment

Member JKT48 Caca Diwisuda Jadi Sarjana Hukum UMM

Selasa, 27 Februari 2024 - 17:28 | 73.09k
Member JKT 48 Putri Cahyani Anggraini atau Caca yang diwisuda oleh UMM, Selasa (27/2/2024). (Foto: Istimewa)
Member JKT 48 Putri Cahyani Anggraini atau Caca yang diwisuda oleh UMM, Selasa (27/2/2024). (Foto: Istimewa)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Ada wisudawati yang menarik perhatian di wisuda Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang digelar pada Selasa (27/2/2024). Dia adalah Putri Cahyani Anggraini atau Caca, Mahasiswa prodi Hukum UMM, yang merupakan member dari girl band fenomenal di Indonesia, JKT 48.

Wanita yang sudah punya karir di dunia entertainment itu mengatakan, ia sangat cinta dengan dunia seni sedari kecil karena melihat hobi ibunya yakni menari. Sampai pada akhirnya, ia mulai mengikuti berbagai ajang kompetisi menari dan juga bidang seni lainnya seperti menyanyi.

Advertisement

Tidak sampai disitu saja, Caca juga memberanikan dirinya untuk mendaftar di JKT 48 pada tahun 2018 dan berhasil lolos hingga menjadi anggota JKT 48 di posisi singer.

“Bermula dari masuknya menjadi personel di JKT 48, aku memberanikan diri untuk bisa tampil percaya diri. Dan dari situ juga aku mempunyai ciri khas perkenalan (Jikoshoukai) yaitu meskipun aku penakut dan pemalu tetapi aku tidak pernah lelah untuk mencoba,” katanya.

Caca mengaku terus berusaha mengasah kemampuannya dengan terus belajar dan beberapa kali ikut dalam program TV nasional. Meski kegiatanya cukup menyita waktu, dia juga berkomitmen untuk tetap bisa menyelesaikan studinya tepat waktu. Dan hal itu akhirnya dia lakukan, dan berhasil diwisuda menjadi sarjana hukum.

Selama kuliah, dia mengaku juga pernah menjalani magang di 2 kantor advokat. Disitu, dia mendapatkan banyak tantangan yang ia dapatkan dan itu membuatnya semakin bersemangat untuk terus mencari tahu tentang ilmu hukum.

“Sebenarnya, masuk di program CoE dan magang di kantor Advokat merupakan salah satu keisengan saya. Namun ternyata malah jatuh cinta dengan program ini karena saya benar-benar mendapatkan pengalaman nyata di bidang hukum. Saya diajak untuk benar-benar mendalami kasus dan mengimplementasikan berbagai ilmu hukum. Baik perdata maupun pidana,” jelasnya.

Wanita asal Sidoarjo itu mengaku, selama  berkuliah di UMM, ia banyak terbantu dengan fasilitas yang tersedia. Dengan begitu, Caca bisa berkembang dan terus mengasah skill-nya. Dia pun berpesan kepada teman sejawatnya untuk bisa terus berusaha dan meningkatkan skill. Karena dia percaya, apabila dia bisa melakukannya, maka orang lain juga pasti bisa.

“Anak muda memang harus kreatif dan memanfaatkan peluang yang ada dengan maksimal. Semua pasti berawal dari hal kecil,” pungkas Caca. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES