Stray Kids hingga Green Day Isi OST Deadpool & Wolverine
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Idol K-Pop Stray Kids dipastikan mengisi OST film Deadpool & Wolverine.
Lagu yang dipilih untuk soundtrack berjudul Slash, yang juga lagu baru Stray Kids.
Advertisement
Pemilihan lagu itu dilakukan langsung oleh dua aktor utama Deadpool & Wovlerine, Ryan Renolds dan Hugh Jackman. Di awal bulan Juli ini mereka sempat bertemu dengan Stary Kids yang diwakili oleh Bang Chan dan Felix.
Pertemuan tersebut untuk membicarakan project bareng untuk mengisi soundtrack. Dikutip dari Newsen, Ryan Renolds dan Stray Kids sudah kenal dan berkawan sejak lama. Mereka kerap melakukan interaksi secara daring.
Renolds mengaku suka dengan konsep Kingdom: Legendary War program acara Stray Kids yang tayang tahun 2020. Konsep itu diakui agensi Stary Kids terinspirasi dari Deadpool.
Sejak itulah interaksi Renold dan Stray Kids makin intens, hingga berkolaborasi dalam film Deadpool terbaru.
Slash yang menjadi OST Deadpool & Wolverine yang juga lagu baru Stray Kids akan dirilis pada 24 Juli 2024 esok.
Selain lagu Slash dari Stray Kids, beberapa lagu yang juga menjadi OST Deadpool & Wolverine, yaitu Bye Bye Bye milik Nsync, Iris dari Goo Goo Dolls, Good Riddance dari Green Day, I'm With You dari Avril Lavigne, Angel of the Morning dari Merrilee Rush & the Turnabouts, hingga Glamours oleh Fergie serta You're All I Need to Get By dari Aretha Franklin.
Film anyar dari Marvel Deadpool & Wolverine sangat dinantikan penggemar. Banyak spekulasi muncul dalam film ini. Salah satunya kemunculan penyanyi cantik Taylor Swift.
Swift disebut akan memerankan Lady Deadpool. Penggemar makin yakin saat Marvel merilis teaser terbaru, dimana ada seorang perempuan muncul dengan mengenakan kostum mirip Deadpool. Meski tak nampak wajahnya, namun dari rambut pirang yang terurai, penggemar meyakini bahwa ia adalah Taylor Swift.
Hmm, makin penasaran yaa.. Film Deadpool & Wolverine akan tayang pada 26 Juli 2024. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |