Wakil Aceh Masuk Top Ten Pemilihan Putra Putri Pariwisata Nusantara 2024
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Meuthia Fathiya Erlison (Putri) dan M. Syah Adam Yusuf (Putra) sukses mewakili Provinsi Aceh dalam ajang pemilihan Putra Putri Pariwisata Nusantara 2024 yang digelar di The Tavia Heritage Hotel, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Diketahui ada sekitar 28 provinsi dari seluruh Indonesia yang mengikuti ajang Pemilihan Putra Putri Pariwisata Nusantara 2024 ini dan masing-masing provinsi diwakili oleh 2 orang finalis.
Advertisement
"Kegiatan ini merupakan ajang tahunan dalam pemilihan yang dihelat di bawah naungan Yayasan Eljohn Indonesia atau Eljohn Pageants," kata Meuthia sapaan akrabnya kepada TIMES Indonesia melalui pesan tertulis, pada hari Minggu (11/08/2024).
Ia mengatakan, bahwa ada banyak hal yang harus dipersiapkan dalam ajang pemilihan ini. Mulai dari kesiapan mental, belajar seputar budaya dan pariwisata yang tak cuma skala lokal namun juga skala nasional.
"Kemudian persiapan national costume yang merepresentasikan daerah masing-masing, dan yang paling penting adalah kesiapan kesehatan tubuh agar tetap fit dan tidak mudah sakit," ujarnya menjelaskan.
Dikatakan Meuthia, karantina yang berlangsung di hari pertama dimulai dengan sesi registrasi, lalu photoshoot session pada siang-sore hari dan sashing ceremony pada malam hari di Gedung Balairung Sapta Pesona, Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Kemudian ucap Meuthia, pada hari kedua dilanjutkan dengan sesi beauty class dari Inez, lalu penampilan bakat dari masing-masing finalis. Di hari ketiga dilanjutkan dengan presentasi potensi wisata daerah dari masing-masing finalis sekaligus juga dengan mengikuti catwalk class.
"Lanjut pada hari keempat yaitu hari di mana para finalis melakukan sesi deep interview dengan para dewan juri. Disambung pada hari kelima melakukan gladiresik untuk persiapan malam Grand Final Putra Putri Pariwisata Nusantara 2024," tambahnya.
Dari proses itu semua, Meuthia sukses mendapatkan selempang dengan beberapa kategori, yaitu jajaran Top 10 Putri Pariwisata Nusantara 2024, Putri Pariwisata Nusantara Best Presentation, dan Putra Putri Anti Narkoba Indonesia 2024.
"Saya sangat berharap ke depannya untuk yang akan menjadi perwakilan Provinsi Aceh agar dapat lebih maksimal lagi dalam ajang bergengsi Putra Putri Pariwisata Nusantara dari tahun-tahun sebelumnya," tukasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Rizal Dani |