Flash News Info Pemilu 2024

1.334 PPK dan PPS di Kabupaten Malang Siap Bertugas di Pemilu 2024

Selasa, 24 Januari 2023 - 19:01 | 75.39k
Wabup Malang Didik Gatot Subroto dan Ketua KPU Kabupaten Malang ketika menyapa PPS yanh akan dilantik. (Foto: Prokopim Kabupaten Malang)
Wabup Malang Didik Gatot Subroto dan Ketua KPU Kabupaten Malang ketika menyapa PPS yanh akan dilantik. (Foto: Prokopim Kabupaten Malang)
FOKUS

Info Pemilu 2024

TIMESINDONESIA, MALANG – Pesta demokrasi Pemilu 2024 dipersiapkan secara maksimal oleh KPU Kabupaten Malang. Bentuknya dengan mempersiapkan sebanyak 1.334 PPK dan PPS  (Panitia Pemilihan Kecamatan dan Paniti Pemungutan Suara) di Kabupaten Malang.

Yakni dengan rincian 165 PPK dan 1.170 PPS. Khusus untuk PPS, telah dilakukan pelantikan di Dome Universitas Muhammadiyah Malang atau UMM, Selasa, (24/1/2023).  Pelantikan itu dihadiri Wabup Malang Didik Gatot Subroto.

Advertisement

Dikutip dari situs Pemkab Malang, Wabup Malang Didik Gatot Subroto Pemilu 2024 memang masih panjang. Namun, tahapannya sudah mulai dan dipersiapkan sejak dini untuk kesuksesan pesta demokrasi tersebut.

"Namun perlu kita tekankan bahwa di tahun tersebut nantinya pelaksanaan pemilu tidak lagi dilaksanakan secara parsial. Melainkan dilaksanakan secara menyeluruh dengan melibatkan seluruh sektor baik pada tingkat daerah maupun pusat," ujar Didik.

Lebih lanjut dia mengatakan, oleh sebab itu, diperlukan persiapan yang matang agar nantinya pesta demokrasi yang sudah menjadi ciri  khas Bangsa ini, dapat berjalan dengan lancar, tanpa adanya kendala yang berarti.

Wabup-Malang-2.jpg

Pada dasarnya, masih kata Didik, kinerja dari panitia pemungutan suara memegang peranan penting dalam pelaksanaan pemilihan umum. Sebagaimana pakta integritas yang telah Saudara ikrarkan pasca pelantikan. 

“Maka saya berharap agar para PPS yang bertugas di Kabupaten Malang agar senantiasa memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. Utamanya terhadap hal-hal yang berkenaan dengan mekanisme pesta demokrasi di wilayah masing-masing”, terangnya.

Sementara itu, Komisioner KPU Kabupaten Malang, Mahendra Pramudya Mahardika mengatakan, setelah dilantik, PPS langsung bekerja mempersiapkan Pemilu 2024.

"Khusus untuk masa kerja PPS mulai hari ini 24 Januari, hingga 4 April 2024 mendatang," ungkapnya. Sedangkan jumlah PPS yang cukup banyak, karena disesuaikan jumlah desa maupun kelurahan di Kabupaten Malang.

Yakni desa maupun kelurahan di Kabupaten Malang sebanyak 390. "Untuk PPK masing-masing kecamatan ada lima orang. Sedangkan PPS di masing-masing desa maupun kelurahan sebanyak tiga orang," sebutnya.

Dengan keberadaan PPK dan PPS di Kabupaten Malang ini kata dia, dapat membantu tugas dari KPU Kabupaten Malang pada Pemilu 2024, sesuai dengan tugas masing-masing. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES