Pasar Rakyat Sahati Fest Akhir Tahun Digelar Mulai Malam Ini
TIMESINDONESIA, JEMBER – Pasar Rakyat menyambut Hari Jadi Kabupaten Jember 2024 kembali digelar di jantung kota Jember selama 10 hari yakni mulai 8 - 17 Desember 2023.
Kegiatan bertajuk "Sahati Fest Semarak Akhir Tahun 2023" Ini akan soft opening, Jumat (8/12/2023) malam ini.
Advertisement
"Untuk grand openingnya, InsyaAllah Sabtu (9/12/2023) besok, yang akan dihadiri dan dibuka langsung oleh Bapak Bupati dan Pejabat terkait," ujar Ketua Panitia Sahati Fest, Deny Andi Rianto saat dikonfirmasi.
Sedikitnya 150-an UMKM mengikuti pameran yang dijadwalkan buka setiap hari mulai pukul 16.00-22.00 WIB.
"Selain obral produk murah, festival kuliner, aneka jajanan, juga ada wahana mainan dan panggung hiburan," tambahnya.
Lebih lanjut, terkait panggung hiburan yang akan dihelat selama 10 hari kedepan akan dimeriahkan dengan penampilan parade patrol, Komunitas Musisi Jember (KMJ), komunitas band OI (Orang Iwan) atau penggemar Iwan Fals, komunitas Senda Gurau Jember, demo kecantikan OMG, Bunga Troktoar maupun Komunitas Musisi Balung.
"Untuk bintang tamu, kami hadirkan penampilan Komunitas Soboh bareng Cak Sodiq New Monata," jelasnya.
Rencanya, saat penutupan kegiatan Minggu (17/12/2023) pekan depan akan dihadirkan majelis shalawat, sekaligus tasyakuran menyambut Hari Jadi Jember yang jatuh setiap tanggal 1 Januari ini.
Kegiatan yang tidak dipungut biaya bagi pengunjung ini didukung penuh oleh Pemkab Jember, Dinas Koperasi Usaha Mikro Pemprov Jatim, OMG, Honda MPM, Sirup Kurnia, Bellano, Djarum 76, Kopi Gadjah Tubruk, Wuling, DMRProduction, TIMES Indonesia, Posmonews, MenaraMadina, Jatimkini dan masih banyak lagi. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dody Bayu Prasetyo |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |