Flash News

Resep Bupati Banyuwangi Jaga Ekonomi Daerah di Tengah Efisiensi Anggaran

Kamis, 06 Maret 2025 - 16:14 | 13.10k
Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas dengan didampingi, kiri, Wakil Bupati Banyuwangi, Mujiono dan kanan, Ketua DPRD Banyuwangi, I Made Cahyana Negara. (Foto: Fazar Dimas/TIMES Indonesia)
Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas dengan didampingi, kiri, Wakil Bupati Banyuwangi, Mujiono dan kanan, Ketua DPRD Banyuwangi, I Made Cahyana Negara. (Foto: Fazar Dimas/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Di tengah kebijakan efisiensi anggaran yang diterapkan oleh Pemerintah Pusat, Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas, berusaha untuk menjaga dan mengembangkan pertumbuhan ekonomi di Bumi Blambangan. 

“Kita akan berupaya memaksimalkan potensi yang ada di Banyuwangi,” kata Ipuk, Kamis(6/3/2025). 

Advertisement

Dia berharap, dengan adanya efisiensi anggaran tidak berdampak pada sektor pariwisata.Tingkat kunjungan wisatawan ke Banyuwangi, yang dikenal dengan keindahan alamnya dan kekayaan budaya, tetap menunjukkan angka yang tinggi. 

Untuk menjaga momentum tersebut, Ipuk Fiestiandani menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan evaluasi terhadap berbagai kegiatan yang berhubungan dengan kegiatan seni dan budaya, termasuk Banyuwangi Festival.

“Kegiatan seperti Banyuwangi Festival akan kita evaluasi, supaya lebih efektif sebagai alat promosi daerah yang dapat menarik wisatawan dan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Banyuwangi,” jelasnya. 

Tak hanya sektor pariwisata, sektor-sektor swasta dan investasi juga menjadi perhatian serius dari pemerintah daerah. Ipuk menyatakan bahwa pihaknya membuka peluang bagi sektor swasta untuk terus berkembang. 

“Sektor-sektor swasta akan terus kita tingkatkan, investasi juga terus kita buka. Mudah mudahan ini bisa mempertahankan pertumbuhan ekonomi di Banyuwangi,” ujar Ipuk. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES