Bank BTN Peduli Pendidikan
Jumat, 11 November 2016 - 22:32 | 247.18k




TIMESINDONESIA, MALANG – Bank Tabungan Negara atau yang sering dikenal Bank BTN, selama ini identik mengurusi pembiayaan Kredit Pemilik Rumah (KPR) dari kalangan masyarakat tergolong kelas bawah sampai kalangan menegah atas.
Saat ini, Bank BTN meluncurkan tabungan Simpel (Simpanan, Pelajar) yakni dibuat untuk kalangan yang masih duduk di bangku sekolah.
Dalam acara launching jenis tabungan tersebut, Bank BTN bekerjasama dengan berbagai sekolah mulai dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) hingga perguruan tinggi.
Kerjasama itu dilakukan di Kabupaten Malang, Jawa Timur, dianataranya kepada SDN Bandungrejosari 3 Malang, SDN Ardirejo 2 Kepanjen, SMP Negeri 1 Kepanjen dan beberapa lembaga pendidikan lainnya.
Hal yang sama juga dilakukan serentak di seluruh Indonesia. Dengan terlaksananya kegiatan pembukaan tabungan Simpel pelahar terbanyak itu, akhirnya pada Oktober lalu Bank BTN meraih pemecah rekor MURI. (*)
Fotografer | : Soeprapto |
Editor | : Yatimul Ainun |
Publisher | : Tria .A |