
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Membekukan bahan makanan menjadi salah satu cara untuk mengawetkan. Namun tahukan Anda, ada beberapa jenis bahan makanan yang lebih lezat setelah dibekukan.
Dikutip dari womentalk, Berikut jenis bahan makanan yang makin lezat setelah dibekukan.
Advertisement
1. Bumbu masakan
Bumbu dapur dan tanaman herbal, seperti jahe, lengkuas, dan serai, bisa tahan sampai enam bulan bisa dimasukkan ke dalam freezer. Bumbu tersebut makin nikmat dan wangi setelah dibekukan. jahe tersebut menjadi sup ayam jahe, rasa jahe lebih gurih dan wanginya pun lebih nikmat.
Untuk menyimpannya, Anda cukup memotongnya kecil-kecil dan mengupas kulitnya terlebih dahulu, baru dimasukkan ke dalam freezer. Jangan lupa taruh dalam wadah kedap udara ya.
2. Daging mentah
Daging yang belum dimasak bisa tahan lama sampai 3 bulan di dalam freezer. Namun, Anda perlu menyimpan daging di dalam freezer bag atau kantong plastik khusus dengan rapat, supaya tidak ada udara yang masuk. Jika salah menyimpan, daging justru bisa cepat busuk.
3. Buah
Bila Anda ingin membuat smoothie buah dan sayuran, seperti apel, pisang, dan avokad, Anda bisa menyimpannya di dalam kulkas terlebih dahulu. Jadi, rasanya bisa lebih nikmat dan segar.
Tekstur buah juga akan lebih creamy.
4. Sayuran
Untuk sayuran, simpan ke dalam kulkas sayuran yang belum dimasak supaya lebih nikmat ketika Anda akan memasaknya. Anda bisa menyimpannya ke dalam kantong plastik sayuran yang sudah dipotong dan siap untuk dimasak.
Khusus untuk brokoli, Anda dapat merebusnya sebentar. Setelah didinginkan baru letakkan dalam plastik dan dimasukkan dalam freezer. Hal ini mengingat brokoli mudah layu dan menguning jika tak segera diolah.
Selain lebih lezat, membekukan bahan makanan juga dapat membuat rapi lemari es Anda bukan.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Sholihin Nur |