Gaya Hidup

Begini Cara Mengelola Mood dengan Baik

Minggu, 27 Januari 2019 - 01:16 | 278.81k
LIUSTRASI. (FOTO: hipwee.com)
LIUSTRASI. (FOTO: hipwee.com)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Suasana hati atau lebih beken dengan sebutan mood pasti dimiliki oleh semua orang. Sayangnya tak banyak orang yang mampu mengelola moodnya. Sehingga dia merasa badmood sepanjang hari.

Menurut Louise Thompson seorang psikolog, sebenarnya mood bisa kita kendalikan sendiri. Tentunya dengan pikiran positif yang kita tanamkan sendiri.

Advertisement

Diketahui gangguan mood merupakan gangguan pada emosi. Dimana emosi seseorang berada dalam kondisi kesedihan yang sangat ekstrem atau disebut juga kondisi depresif.

Hal itu bisa juga karena emosinya berada pada kondisi senang/bersemangat yang ekstrem dan mudah terstimulus yang disebut dengan kondisi mania. Gangguan Mood merupakan salah satu gangguan kesehatan mental.

Nah lantas bagaimana cara mengendalikan mood agar happy sepanjang hari? Louise Thompson memberikan tipsnya untuk Anda

1. Mengubah pemicu yang memperburuk mood

Setiap orang tentu pernah membuat password dengan nama hewan peliharaannya. Lalu apa yang terjadi jika hewan kesayangan Anda hilang atau mati? Tentu Anda akan sedih setiap kali mengetik namanya untuk membuka password bukan? Louise menyarankan Anda untuk menggantinya demi menghindari mood jelek yang bisa saja timbul dan merusak hari Anda.

2. Menemukan kunci untuk mengatur ulang mood Anda

Mungkin Anda perlu latihan untuk menemukan cara agar bisa menata kembali suasana hati Anda. Bagi beberapa orang ini bisa dilakukan dengan melukis atau crafting. Namun bagi yang lain bisa jadi dengan bersosialisasi atau menjalin hubungan dengan orang lain.

Ada pula yang lebih menyukai meditasi atau berendam air hangat. Yang terpenting adalah mengetahui cara yang paling ampuh untuk menata mood Anda. Ini merupakan cara pintas yang positif untuk situasi seperti saat Anda merasa sudah tidak tahu lagi apa yang Anda inginkan.

3. Musik merupakan salah satu cara mudah untuk mengubah mood

Membuat daftar lagu di laptop saat mood Anda sedang bagus dengan pilihan lagu yang membuat Anda bahagia atau membuat Anda teringat akan kejadian yang menyenangkan adalah cara lain yang cukup ampuh. Musik adalah salah satu cara yang cepat untuk mengubah mood Anda.

4. Dimana tempat yang membuat Anda bahagia?

Temukan tempat yang membuat Anda senang. Louise mengaku boxing gym adalah tempat yang bisa mengubah suasana hatinya. Apapun kejadian yang dialaminya seharian bisa dilampiaskan di sana. Dengan berjalan dan melontarkan pukulan, dia sudah bisa melampiaskan suasana hatinya yang sedang buruk.

Bagaimana dengan Anda? Mungkin saja jawabannya adalah pantai, toko buku, atau kedai kopi--tempat yang bisa membuat Anda bahagia. Ambillah waktu sejenak untuk beristirahat dan mengembalikan mood Anda.

5. Berhubungan dengan binatang atau bayi

Makhluk non-verbal akan mengubah suasana hati Anda secara instan. Mood terbuat dari pikiran yang diartikulasikan dengan kata-kata. Terhubung dengan seseorang yang tidak dapat menggunakan kata-kata dan berkomunikasi hanya dengan energi mereka dan melihat tingkah laku mereka.

Menepuk-nepuk hewan peliharaan atau berpelukan dengan bayi membuat Anda mengalami kekuatan misterius yang bisa meningkatkan suasana hati Anda seketika.

Ternyata mudah ya mengelola mood. Intinya hidupkan pikiran positif dalam diri. Selamat mencoba. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES