Wah, Enam Tanaman Hias Ini Bisa Kurangi Polusi Udara

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Semakin hari, polusi udara di dunia semakin parah. Tidak hanya di area luar, udara yang sudah bercampur bahan kimia juga masuk ke dalam rumah. Lama kelamaan, kesehatan Anda dan keluarga pun mulai terganggu. Namun Anda tak perlu khawatir, Anda bisa mengatasinya dengan tanaman hias dalam rumah.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut daftar tanaman hias penyerap debu dan polusi sehingga dapat menghasilkan udara yang lebih sehat.
Advertisement
1. Krisan
Menurut penelitian yang dilakukan oleh NASA, krisan merupakan tanaman yang dapat membersihkan udara karena memiliki kemampuan untuk menyerap amonia, benzena, formalin, dan xylene yang terdapat pada udara yang berada di sekitarnya.
Untuk pemula, sebaiknya tanam bunga krisan di luar ruangan sampai bunga-bunganya mekar. Setelah bunga-bunga krisan ini bermekaran, silahkan pindahkan tanaman ini ke dalam ruangan.
2. Palem Kuning
Meskipun palem kuning memiliki tampilan yang sederhana, tetapi tanaman ini dapat membersihkan udara di sekitar Anda. Tumbuhan ini dapat menghilangkan formaldehida, benzena, dan karbondioksida yang terkandung di dalam udara. Itulah sebabnya palem kuning banyak ditanam di dalam pot dan diletakkan di dalam ruangan.
3. Lili Paris
Tanaman rumah penghasil oksigen ini perawatannya sangat mudah. Apalagi Lili Paris dapat hidup tanpa perlu terkena sinar matahari secara langsung. Lili Paris memiliki kemampuan untuk menyerap zat-zat berbahaya yang terdapat di udara, seperti benzena, formalin, karbon, monoksida, dan xylene.
4. Lidah Buaya
Selain bermanfaat untuk kecantikan, tanaman ini juga berfungsi sebagai penjernih udara di rumah. Kemampuannya menyerap zat kimia dalam udara berupa formalin dan benzena bisa Anda manfaatkan dengan menghadirkannya di rumah.
Apabila Anda ingin mengetahui kadar zat kimia dalam udara di rumah Anda, perhatikanlah daun lidah buaya. Daun yang berbintik coklat agak banyak menandakan banyaknya jumlah kadar polutan dalam rumah.
5. Sri Rejeki
Tanaman dalam ruangan yang satu ini memiliki daun lebar dengan warna yang beraneka ragam. Tanaman ini efektif membersihkan udara dari benzena, formalin, dan trichloroethylene. Sri rejeki kurang suka cahaya matahari sehingga peletakkannya harus di area rumah yang teduh dengan cahaya yang tidak terlalu terang.
6. Boston Fern (Pakis)
Boston Fern atau yang dikenal dengan nama Pakis Boston sebenarnya adalah tanaman yang berasal dari Amerika, Meksiko, India Barat, dan Afrika. Pakis Boston tergolong tanaman yang tidak tahan terhadap suhu yang panas. Jadi, sebaiknya pilih tempat yang tidak terpapar sinar matahari secara langsung.
Anda juga dapat menempatkan Pakis Boston di dalam pot lalu diletakkan di dalam ruangan. Tanaman hias ini akan menyerap polusi udara di sekitarnya sehingga membuat udara jadi lebih bersih dan segar. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |