Imlek Sudah Jadi Bagian Tradisi dan Budaya Indonesia

TIMESINDONESIA, PONOROGO – Imlek adalah perayaan hari besar masyarakat Tionghoa yang bukan sebatas ritual saja. Seiring dengan perjalanan waktu, Imlek telah menjadi tradisi dan bagian dari budaya Indonesia.
Demikian diungkapkan Yap Ai Ling, salah satu anggota komunitas warga Tionghoa Ponorogo Jawa Timur, Sabtu, (25/1/2020).
Advertisement
"Perayaan Imlek tahun ini, harapannya tidak hanya dirayakan secara eksklusif di klenteng-klenteng, akan tetapi juga dirayakan bersama-sama masyarakat lainnya, dengan berbagai kegiatan seperti mendatangkan Barongsai," ungkapnya.
Di Ponorogo, seni Barongsai ditampilkan oleh sejumlah komunitas warga Tionghoa hari ini. Ada yang sengaja berkeliling dan berhenti di beberapa sudut kota Ponorogo.
"Terutama di jalan Jendral Sudirman, yang sejak dulu dikenal dengan daerah 'Pecinan'," imbuhnya.
Selain Barongsai, lanjutnya, ada juga bagi-bagi Angpao serta kebudayaan China lainnya yang digelar saat Imlek
"Jadi siapa saja boleh ikut merayakan Imlek, terlebih Imlek adalah perayaan hari besar masyarakat Tionghoa bukan hari besar keagamaan," sebut wanita yang akrab dipanggil Cik Ling ini. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |
Sumber | : TIMES Ponorogo |