LPM Farabi Bali Bersama Hope for Bali Gelar Konser Musik Berbagi dalam Nada

TIMESINDONESIA, DENPASAR – LPM Farabi Bali akan menggelar konser musik bertajuk Berbagi dalam Nada, Senin (28/12/2020) nanyi. Acara ini merupakan kolaborasi bersama Hope for Bali, yang juga menjadi aksi sosial untuk mengumpulkan donasi bagi masyarakat terdampak Covid-19.
Konser musik ini juga menjadi wujud empati terhadap guru guru musik non formal di Bali yang terdampak pandemi Covid-19, yang juga sekaligus dalam rangka merayakan ulang tahun Farabi.
Advertisement
Konser Berbagi dalam Nada semula bakal dibuat lebih besar seperti tahun lalu. Karena pandemi dan aturan untuk menjalankan protokol kesehatan Covid-19 membuat direktur LPM Farabi Bali mengadakan acara tersebut di lobi LPM Farabi Renon Bali.
"Kami juga ingin sekaligus mengenalkan sekolah kami. kalau LPM Farabi sudah buka dan sudah aktif," ujar AAA Karina Suryandari, Direktur LPM Farabi Bali.
Menurut Dia, acara yang berdurasi 1 jam, dari jam 4 sampai jam 5 sore bakal melibatkan 15 siswa LPM Farabi. Mereka akan berkolaborasi bersama Dwiki Dharmawan dengan membawakan 3 buah lagu. Dan 7 lagu lainnya bakal dibawakan siswa siswa LPM Farabi.
"Kami terus berkolaborasi dengan hope for Bali. LPM Farabi akan ada rencana untuk melanjutkan kembali beberapa kegiatan positif. Menurut saya saat seperti ini sangat penting mengadakan kegiatan yang bertujuan utk donasi yang sangat dibutuhkan oleh siapa saja yang terdampak pandemi covid-19," tegasnya.
Untuk diketahui Hope for Bali adalah sebuah yayasan untuk membantu masyarakat Bali yang didirikan pada Oktober 2020 oleh empat sahabat, yaitu AAA. Karina Suryandari, Gung Dian Indaswari, Indriana Justian, dan Grace Natalia. Berawal dari gerakan #20ribuuntuk2020 bulan April 2020. Sebuah gerakan yang mengajak warga Bali untuk peduli kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Imadudin Muhammad |
Publisher | : Sholihin Nur |