Gaya Hidup

Cara Ampuh Menjinakkan Kucing Liar, Agar Penurut 

Senin, 04 Juli 2022 - 12:02 | 79.15k
Kucing kampung atau kucing liar juga bisa dipelihara dengan baik. (freepik)
Kucing kampung atau kucing liar juga bisa dipelihara dengan baik. (freepik)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kucing kampung (domestik) atau kucing liar pasti banyak di temukan di sekitar rumah Anda. Bisa jadi Anda atau anak-anak suka bermain dengan kucing liat tersebut. 

Tak jarang kucing liar dengan corak menarik akan dipelihara. Sayangnya karena sifat liarnya itu, kucing tersebut susah diatur. Nah bagaimana cara mengjinakkan kucing liar? 

1. Sabar, biar kucing yang mendekat

Cara pertama untuk meluluhkan hati kucing liar adalah membiarkan dia yang mendekati kita. 

Berikan makanan agar dia mau mendekat. Cara merayu ini nggak hanya sehari dua hari ya, bisa sampai satu bahkan dua pekan. 

Pastikan dia sudah nyaman dan percaya dengan kita. Indikatornya, si pussy sudah mau disentuhm dipangku maupun digendong tanpa memberontak. Barulah kita bisa mengajaknya pulang. 

2. Adaptasi

Seperti manusia tinggal di tempat baru yang perlu beradaptasi, demikian juga dengan kucing. 

Kucing butuh beradaptasi dengan lingkungan baru. Berikan dia tempat yang sepi sendiri. Jangan buru-buru Anda mengajaknya bermain. 

Biarkan dia dengan kesendiriannya selama beberapa hari. Cukup berikan makan dan minuman, serta bersihkan kotorannya. 

Perhatikan gerak geriknya, jika sudah terlihat tenang, barulah dapat diajak bermain. 

3. Sentuhan itu penting

Jika si pussy sudah nyaman di rumah, pererat hubungan melalui sentuhan. Anda dapat mengelus-elusnya dengan penuh kasih sayang. 

Nggak ada salahnya juga untuk mengobrol dengan kucing. 

4. Melatih kucing

Latihlah kucing agar lebih tertib dalam menjalankan kesehariannya. Mulai dari dimana dia tidur, dimana dia pup pup, termasuk jadwal makan. 

Melatih kucing untuk tertib memang nggak mudah ya. Harus terus berulang hingga kucing terbiasa. Intinya harus sabar. 

Nah jika Anda telah berhasil menjinakkan kucing liar menjadi kucing rumahan yang manis, sebaiknya segera divaksin. Sesekali ajak kucing itu grooming. Meski kucing liar (kampung) namun jika dirawat dengan baik, pasti akan menjadi semakin cantik, lucu, menggemaskan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES