Gaya Hidup

6 Tips Agar Produktif saat Liburan Kuliah

Senin, 03 Juli 2023 - 04:31 | 285.24k
Ilustrasi mahasiswa yang sedang menyusun kegiatan produktif. (Foto: Freepik)
Ilustrasi mahasiswa yang sedang menyusun kegiatan produktif. (Foto: Freepik)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BLITAR – Terkadang liburan yang panjang membuat mahasiswa bosan dan bingung ingin melakukan kegiatan apa di hari liburnya. Dilansir dari berbagai sumber, berikut beberapa tips atau kegiatan produktif yang bisa dilakukan selama masa libur kuliah.

1. Mempelajari skill baru atau meningkatkan skill

Advertisement

Di masa libur perkuliahan ini, tentunya bisa menjadi kesempatan buat mahasiswa untuk mempelajari skill baru yang tidak didapatkan semasa kuliah. Atau bisa menjadi kesempatan buat mahasiswa untuk meningkatkan skill yang selama ini telah dimiliki namun tidak ada kesempatan atau waktu untuk mengembangkannya.

Meskipun terkadang ada beberapa mahasiswa yang merasa tidak perlu untuk mempelajari atau meningkatkan skill atau kemampuan, rupanya hal itu justru menjadi sangat penting untuk ditingkatkan dan dipelajari. Skill atau kemampuan merupakan sesuatu yang penting dimiliki oleh setiap manusia karena sangat penting dalam dunia pendidikan dan dunia kerja. Dengan adanya skill juga bisa menjadi nilai tambah bagi mahasiswa karena nantinya akan sangat bermanfaat.

Untuk meningkatkan atau mempelajari skill bisa melalui buku-buku yang dipinjam di perpustakaan, melalui Youtube, mengikuti kursus offline maupun online baik yang gratis maupun berbayar, serta mengikuti pelatihan yang sesuai dengan skill yang dipunya.

2. Belajar bahasa asing

Di era modern saat ini, penting bagi mahasiswa untuk mempelajari bahasa asing terutama bahasa inggris. Bahasa asing merupakan salah satu yang dibutuhkan baik di dalam perkuliahan maupun saat bekerja. Karena dengan bahasa asing, individu dapat dengan mudah mempelajari budaya dari suatu negara, belajar ke luar negeri sampai bekerja sama dengan pihak lain dari negara yang berbeda.

Untuk mempelajari bahasa asing memang butuh konsistensi yang tidak main-main. Jadi penting bagi individu untuk menetapkan tujuan atau memang berniat belajar bahasa asing dan membuat list jadwal belajar bahasa asing.

Belajar bahasa asing bisa melalui otodidak seperti belajar melalui Youtube, film, music atau mencari teman yang sudah menguasai bahasa tersebut. Tidak hanya otodidak, belajar bahasa asing juga dapat dilakukan melalui kursus online atau offline baik yang gratis maupun berbayar.

3. Mengikuti kegiatan magang

Setelah mempelajari banyak hal ketika perkuliahan, alangkah baiknya menerapkan pengetahuan yang didapat salah satunya dengan mengikuti kegiatan magang. Magang merupakan salah satu cara yang bagus untuk mempelajari lebih lanjut tentang bisnis atau industri dan mendapatkan pengalaman kerja yang bisa ditambahkan ke portofolio/CV.

Meskipun ada beberapa perusahaan atau mitra magang yang tidak menawarkan tunjangan atau gaji, namun jika nilai performa magangnya baik, maka tidak menutup kemungkinan jika perusahaan akan merekrut individu tersebut sebagai karyawannya.

4. Mengikuti kegiatan sosial atau menjadi volunteer

Volunteer sepertinya sudah tidak asing lagi di telinga mahasiswa apalagi bagi mahasiswa yang aktif mengikuti acara kepanitiaan atau organisasi di kampus. Dengan mengikuti atau bergabung menjadi volunteer dalam sebuah komunitas atau program sukarela, hal ini berarti individu dapat menerapkan keterampilan dan pendidikan yang telah didapat melalui pembelajaran yang bermakna secara langsung.

5. Rutin berolahraga

Mungkin kegiatan olahraga ini terdengar sepele. Tetapi hal ini menjadi sangat penting bagi individu terutama mahasiswa bagi kesehatan tubuhnya. Dengan aktivitas kuliah yang padat, tentunya membuat individu jarang melakukan kegiatan olahraga. Untuk itu, manfaatkan waktu libur ini dengan berolahraga secara rutin.

6. Mengembangkan hobi atau melakukan hal yang kamu suka

Mungkin selama perkuliahan, mahasiswa tidak bisa melakukan hobi atau hal yang disukai akibat padatnya aktivitas kuliah. Maka dari itu, manfaatkan waktu liburan ini dengan melakukan hobi atau hal yang disukai seperti melukis, menyanyi, menulis serta traveling.

Dengan melakukan hal tersebut, bisa memberikan pengaruh untuk membuat individu lebih semangat dan termotivasi lagi serta dapat menghilangkan pikiran negatif yang ada dalam diri individu dan dapat mengubah mood yang awalnya buruk menjadi lebih baik lagi.

Itulah beberapa tips yang bisa dilakukan agar libur kuliah menjadi tetap produktif. Puaskan liburanmu dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat dan bisa meningkatkan value dirimu. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES