Agar Tak Malas Makan Sahur, Yuk Lakukan Tips Berikut Ini

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Makan sahur saat puasa Ramadan bagi sebagian orang adalah kegiatan yang malas untuk dilakukan. Meski tak wajib, makan sahur bisa mencegah badan lemas selama menjalankan puasa. Bagi Anda yang malas makan sahur, ada tips yang bisa dilakukan, lho. Apa saja yang bisa dilakukan agar tidak malas makan sahur?
1. Tidur Lebih Awal
Advertisement
Salah satu solusi yang bisa dan mudah dicoba adalah tidur lebih awal. Selain bisa mencegah terlambat bangun sahur, tidur lebih awal dapat membuat tubuh terasa lebih segar saat harus bangun saat waktu sahur. Tidur lebih awal juga berguna untuk menghindari rasa ingin tidur kembali usai sahur, yang dapat memicu naiknya asam lambung.
2. Redupkan Lampu Kamar
Kondisi pencahayaan kamar tidur yang redup dapat mempermudah seseorang untuk tidur lebih nyenyak. Hal ini dapat mendukung Anda bangun tepat waktu. Matikanlah lampu kamar tidur Anda ketika ingin tidur di malam hari. Dengan begitu, Anda lebih mudah terlelap dan mudah untuk bangun ketika sahur.
3. Pastikan Tubuh Terhidrasi
Minum yang cukup selama puasa dapat membantu tubuh tetap bugar dan mencegah dehidrasi. Jika sering merasa pusing saat bangun sahur, bisa jadi salah satu penyebabnya adalah kamu kurang minum. Perlu diketahui pula bahwa asupan cairan tubuh tidak hanya bisa didapatkan dari air mineral saja, tetapi juga dari sayur dan buah-buahan yang tinggi kadar airnya.
4. Hindari Makan Berdekatan dengan Jam Tidur
Hindari waktu makan yang terlalu berdekatan dengan jam tidur. Berilah jarak sekitar 2-3 jam sebelum Anda tidur. Waktu makan malam yang terlalu berdekatan dengan jam tidur bisa membuat Anda mengalami gangguan tidur.
5. Siapkan Makanan Favorit
Menyiasati rasa malas makan saat sahur bisa dengan menyiapkan makanan kesukaan. Makanan yang menambah selera makan, seperti makanan berkuah, pedas, bakaran, atau yang diolah dengan cara dikukus, dapat menjadi pilihan. Namun, jangan lupa juga untuk memperhatikan keseimbangan nutrisinya,
6. Hindari Kafein dan Gula Sebelum Tidur
Sebaiknya Anda tidak mengonsumsi semua jenis minuman berkafein sebelum tidur. Tak hanya kopi, teh dan soda juga mengandung kafein yang bisa membuat Anda terjaga. Anda juga perlu menghindari makanan yang manis-manis sebelum terlelap, karena jika terlalu banyak malah dapat membuat tidur kurang nyenyak dan menyebabkan Anda malas untuk bangun makan sahur. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sholihin Nur |