Gaya Hidup

Wardah Maulina Raih Nominasi Top Mega Influencer Menginspirasi Award

Jumat, 24 Januari 2025 - 06:46 | 45.57k
Wardah Maulina, nominator Top Mega Influencer Menginspirasi Award. (FOTO: Wardah for TIMES Indonesia)
Wardah Maulina, nominator Top Mega Influencer Menginspirasi Award. (FOTO: Wardah for TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sosok wanita inspiratif yang lahir di Aceh pada tanggal 15 September 1995,  Wardah Maulinatidak hanya dikenal sebagai penulis novel, tetapi juga sebagai seorang mompreneur yang sukses dalam menjalankan bisnis fashion serta influencer. 

Salah satu karya terkenalnya adalah novel Kekasih Mimpi, yang menceritakan perjalanan cintanya dengan suami melalui proses taaruf yang penuh hikmah. Novelnya ini bukan hanya laris di pasaran, tetapi juga menginspirasi banyak orang untuk memahami makna cinta yang penuh berkah dan halal menurut ajaran Islam. 

Advertisement

Wardah berhasil menunjukkan bahwa cinta yang datang melalui taaruf dilandasi oleh niat yang tulus, kesabaran, dan pengorbanan. Selain itu, kesuksesannya sebagai seorang mompreneur tidak lepas dari kemampuannya untuk mengatur waktu dengan baik antara pekerjaan dan keluarga. 

"Alhamdulillah meskipun cukup sibuk mengelola bisnis fashion yang terus berkembang, saya selalu menyempatkan diri untuk berbagi momen kebersamaan dengan keluarga, terutama anak-anak," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima TIMES Indonesia, Jumat (24/1/2025).

Ia sering kali membagikan tips parenting di media sosial yang mendapatkan perhatian luas dari para ibu muda lainnya. Dengan cara ini, Wardah bukan hanya menunjukkan keberhasilannya dalam berbisnis, tetapi juga mengedukasi banyak orang tentang pentingnya keseimbangan antara karier dan kehidupan keluarga.

Sebagai seorang influencer, Wardah Maulina memberikan contoh yang baik bagi pengikutnya, terutama para ibu, untuk terus mengembangkan diri dan mencapai tujuan hidup. 

"Melalui berbagai unggahan di akun media sosial, saya membagikan cerita pribadi, pengalaman hidup, serta berbagai tips yang bermanfaat untuk menginspirasi dan memotivasi para ibu di luar sana," ujarnya.

Lebih lanjut pemilik akun media sosial Instagram @wardahmaulina_ juga sering berbagi tentang pentingnya menjaga kesehatan mental dan fisik, serta bagaimana cara membangun hubungan yang harmonis dalam keluarga. 

Semua itu menjadikannya figur yang sangat dihormati, terutama di kalangan ibu-ibu muda yang tengah berjuang mengelola waktu antara pekerjaan dan tanggung jawab rumah tangga.

"Saya ingin membuktikan bahwa kesuksesan dalam karier dan keluarga dapat berjalan beriringan asalkan ada kemauan untuk belajar dan beradaptasi. Selain itu juga senantiasa mengingatkan pentingnya mengutamakan nilai-nilai agama dalam setiap langkah hidup," imbuhnya.

Oleh karena itu, tidak mengherankan jika ia menerima nominasi untuk Top Mega Influencer Menginspirasi Award. Sebagai seorang figur publik yang memberikan banyak manfaat dan inspirasi bagi orang lain, ia pantas mendapatkan penghargaan ini karena dedikasinya yang luar biasa dalam memberikan contoh positif kepada masyarakat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Hendarmono Al Sidarto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES