Hukum dan Kriminal

Operasi Perang Sarung, Tim 3 Jogoboyo Polrestabes Surabaya Amankan 8 Pemuda

Minggu, 02 Maret 2025 - 17:21 | 12.06k
Tim 3 Jogoboyo 97 Sat Samapta Polrestabes Surabaya mengamankan delapan pemuda yang terlibat tawuran pada Minggu (2/3/2025) dini hari.(Dok.Polrestabes Surabaya)
Tim 3 Jogoboyo 97 Sat Samapta Polrestabes Surabaya mengamankan delapan pemuda yang terlibat tawuran pada Minggu (2/3/2025) dini hari.(Dok.Polrestabes Surabaya)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Delapan pemuda yang terlibat aksi tawuran di Jalan Simolawang, diamankan Tim 3 Jogoboyo 97 Sat Samapta Polrestabes Surabaya

Kejadian bermula sekitar pukul 03.00 WIB saat Tim 3 Jogoboyo 97 Sat Samapta melaksanakan patroli petasan dan perang sarung (Troli Parung), Sabtu (2/3/2025) dini hari. 

Advertisement

Patroli dipimpin oleh Aipda Yudha tepatnya pukul 03.00, tim menerima informasi dari masyarakat melalui media sosial mengenai aksi tawuran oleh sekelompok pemuda di kawasan tersebut.

"Setelah menerima laporan tersebut Tim 3 Jogoboyo 97 segera menuju lokasi dan melakukan upaya pembubaran serta pengejaran terhadap para pelaku," kata Aipda Yudha, Minggu (2/3/2025).

Hasilnya, delapan pemuda berhasil diamankan di tempat kejadian. Dari hasil interogasi awal, mereka mengaku berasal dari gengster @rwbsurabayans yang terlibat bentrok dengan gengster @utaraawokawok.sby.

"Para pelaku beserta barang bukti kemudian diserahkan ke Polsek Simokerto dan diterima oleh Piket Reskrim untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut," ungkapnya.

Kasat Samapta Polrestabes Surabaya, AKBP Teguh Santoso, S.E. menjelaskan, bahwa patroli TROLI PARUNG ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga ketertiban.

Juga sekaligus mencegah aksi kenakalan remaja yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Kami akan terus meningkatkan patroli untuk memastikan Kota Surabaya tetap aman dari aksi tawuran dan gangguan kamtibmas lainnya,” ujar AKBP Teguh Santoso.

Dengan adanya tindakan tegas dari aparat kepolisian, diharapkan para pemuda dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga ketertiban serta menjauhi kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun masyarakat sekitarnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES