Indonesia Positif

Jurug Menjalin Trenggalek, Air Terjun dengan Goa Bersejarah

Rabu, 04 Maret 2020 - 22:30 | 86.42k
Panorama Jurug Menjalin (FOTO: megantara_88 / Instagram)
Panorama Jurug Menjalin (FOTO: megantara_88 / Instagram)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, TRENGGALEK – Jurug Menjalin merupakan air terjun alami yang beralamat di Desa Karanganyar, Kecamatan Pule, Kabupaten Trenggalek.

Destinasi wisata ini patut menjadi jujukan bagi para petualang yang sedang singgah di Trenggalek. Hal ini dikarenakan tempatnya jauh dari hiruk pikuk perkotaan dan yang masih asri hingga kini, Rabu (4/3/2020). Tempat ini dikelola oleh orang-orang kreatif yang terus mengupayakan berjalannya Trenggalek MEROKET.

Advertisement

Dengan menapakan kaki di sini, pengunjung akan disuguhkan dengan pepohonan hijau yang rimbun serta segarnya gemericik air. Air yang jatuh dari atas tebing masih jernih dan segar.

Di bagian bawah juga terdapat cekungan semacam kolam alami yang tidak terlalu dalam. Pengunjung bisa melepas penat dan bermain air di tempat ini.

“Datang untuk melepas penat dari tugas-tugas setiap hari. Ya menyempatkan waktu untuk menikmati keindahan alam sekitar,” ucap Randi, pengunjung Jurug Menjalin.

Untuk pengunjung yang senang mengabadikan momen melalui foto, tempat ini juga sangat cocok untuk hunting. Latar belakang pohon, langit biru, dan air terjun setinggi kurang lebih 25m menjadi panorama yang sempurna.

Di belakang air terjun terdapat sebuah goa kecil yang menyimpan banyak cerita sejarah. Salah satunya yang terkenal adalah dijadikan tempat persembunyian tokoh desa ketika masa G30 S PKI. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES