Indonesia Positif

Pembangunan Plat Deker Masuk Tahap Finishing

Minggu, 29 Maret 2020 - 16:03 | 139.50k
Plat Duiker Hasil Karya TMMD 107 Kodim 1308/LB 90%. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Plat Duiker Hasil Karya TMMD 107 Kodim 1308/LB 90%. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANGGAI – Sangat memuaskan. Itulah kesan pertama saat melihat hasil pembangunan plat deker di Desa Samalore, Kecamata Toili, Kabupaten Banggai.

Tak disangka, program fisik TMMD ke 107 Kodim 1308 Luwuk Banggai sudah memasuki tahap finishing. 

Advertisement

Pada pembangunan plat deker tersebut, Satgas TMMD dibantu pihak kepolisian dan warga setempat. Mereka saling bergotong royong dan melakukan pekerjaan dengan penuh semangat.

Dan SSK Satgas TMMD Kapten Inf Herman B, menyatakan, pekerjaan plat deker hanya memakan waktu sekitar dua pekan. “Alhamdulillah hasilnya sangat memuaskan. Ini semua berkat kerja tim antara Satgas TMMD, polisi warga masyarakat,” kata Herman, Kamis (26/3/2020).

Herman berharap, semoga bekas karya Satgas TMMD ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya bagi para petani untuk meningkatkan produktiftas dan melancarkan mobilisasi hasil pertanian untuk dipasarkan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : AJP-15 Editor Team
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES