Indonesia Positif

HappyFresh Salurkan 250 Paket Sembako untuk Dukung Seniman Tradisional Surabaya

Jumat, 12 November 2021 - 09:13 | 36.60k
HappyFresh memberikan bantuan berupa sembako untuk seniman tradisional Surabaya. (FOTO: Dok. HappyFresh)
HappyFresh memberikan bantuan berupa sembako untuk seniman tradisional Surabaya. (FOTO: Dok. HappyFresh)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Dalam rangka merayakan Hari Pahlawan dan sebagai upaya untuk mendukung kesenian tradisional di Surabaya, HappyFresh, platform layanan belanja kebutuhan rumah tangga bekerjasama dengan Rotary Club Surabaya Kaliasin serta Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surabaya menyalurkan 250 paket sembako kepada para pelaku seni yang membutuhkan.

Pelaku seni menjadi salah satu sektor yang terdampak pandemi Covid-19.

Advertisement

Penyerahan bantuan ini dilakukan secara simbolis oleh Rini Indriyani Eri Cahyadi sebagai Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus istri dari Wali Kota Surabaya dalam acara yang digelar di Balai Pemuda Kota Surabaya, Kamis (11/11/2021).

"Kami berusaha merealisasikan misi HappyFresh yang ingin melayani banyak keluarga di Indonesia dari berbagai kalangan termasuk para seniman untuk mendapatkan kebutuhan yang layak dan berkualitas," kata Filippo Candrini sebagai Managing Director HappyFresh.

HappyFres

"Khususnya di tengah perjuangan melawan Covid-19 ini, HappyFresh juga ingin dapat berkontribusi meningkatkan geliat pelaku seni di Surabaya untuk bisa terus menampilkan karya terbaiknya tanpa harus mengkhawatirkan kebutuhan sehari-hari. Program kolaborasi ini menunjukan bukti semangat kami untuk terus berbagi dan peduli terhadap sesama," tuturnya.

Hal senada juga disampaikan Beatrix Immanuel, Head of Online Marketing & Public Relations HappyFresh Indonesia bahwa program ini sedikit memberikan semangat untuk para pelaku seni.

“Kami senang dapat menjadi bagian dari program kolaborasi ini dan berharap bantuan ini setidaknya dapat meringankan beban dan mengembalikan semangat mereka. Kedepannya kami juga berharap dapat terus menginisiasi dan melaksanakan program serupa agar semakin banyak lapisan masyarakat terdampak Covid-19 yang terbantu," jelaa Beatrix.

Paket sembako dengan nilai bantuan sebesar Rp 25.000.000 yang ditanggung oleh HappyFresh akan diberikan oleh 250 seniman tradisional kota Surabaya. Paket sembako tersebut diberikan sejumlah Rp100.000 yang berisikan beras 5 kilogram, gula 1 kilogram, kental manis, mie instan, minyak goreng dan teh.

Pembagian paket sembako dilakukan secara simbolis kepada perwakilan 10 seniman. Sisanya akan didistribusikan langsung kepada para seniman melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disparta) Kota Surabaya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES