Sosialisasi Budaya Positif Calon Guru Penggerak SMPN 1 Winongan

TIMESINDONESIA, PASURUAN – SMPN 1 Winongan melaksanakan Pengimbasan Budaya Positif sebagai bagian dari Program Pendidikan Guru Penggerak Kemendikbudristek, Rabu (26/01/22). Menjadi narasumber yakni Eny Mustari S.Pd., S.Kom., guru SMPN 1 Winongan yang lolos menjadi Calon Guru Penggerak (CGP) Angkatan 4. Pengimbasan ini merupakan bagian dari aksi nyata kerja CGP dalam mendukung Program Merdeka Belajar.
"Untuk membangun budaya yang positif, sekolah perlu menyediakan lingkungan yang positif, aman, dan nyaman agar murid-murid mampu berpikir, bertindak, dan mencipta dengan merdeka, mandiri, dan bertanggung jawab. Salah satu strategi dalam menciptakan murid yang merdeka. Syarat utamanya adalah harus ada disiplin yang kuat," papar Eny Mustari dalam kegiatan tersebut.
Advertisement
Dalam kegiatan yang diikuti seluruh pendidik dan tenaga kependidikan di sekolahnya, Eny mengupas cara membangkitkan disiplin yang bersumber dari dalam diri siswa. Displin menjadi citra diri karena tak sekedar menghindari hukuman atau untuk menyenangkan orang lain. Disiplin yang baik akan membentuk SDM Indonesia yang unggul. "Dengan disiplin dan peningkatan pengalaman belajar peserta didik di sekolah semakin maksimal yang ditunjukkan dengan penguatan karakter dan peningkatan hasil belajar," harapnya.
Kepala SMPN 1 Winongan Dra. Endah Sujatiningtyas. menyambut baik program dari Guru Penggerak sebagai awal dari perubahan paradigma lama yang sudah membudaya. "Program ini diharapkan bisa terealisasi dengan baik. Calon Guru Penggerak harus mampu bekerja dan tentu saja menjadi agen perubahan yang akan mengimbaskan atau memperkenalkan program ini dengan baik,” ujar Endah.
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Robert Ardyan |
Publisher | : Rochmat Shobirin |