Polisi Cantik dari Polsek Tembelang Ini Terharu Dengar Anak Yatim yang Bercita-cita Jadi Polisi

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Momen mengharukan terjadi saat peringatan Hari Bhayangkara ke-75 yang digelar oleh AFCO Grup (CV Wahana Sejahtera Foods) bekerjasama dengan Polsek Tembelang di Masjid perusahaan setempat yang terletak di Jl. Sumojoyo Prawiro No.132 Bulak, Desa Mojokrapak, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, Senin (4/7/2022).
Momen itu terjadi saat Kapolsek Tembelang AKP Radyati Putri Pradini, hendak menyerahkan santunan kepada anak yatim. Sebelum menyarahkan santunan Polisi Cantik itu terlebih dahulu menanyakan apa cita-citanya kelak.
Advertisement
"Adik-adik kalau sudah besar ingin jadi apa?," tanya AKP Putri kepada 3 anak yatim yang hendak menerima santunan.
Dengan wajah lugu, namun dengan mimik wajah yang penuh keyakinan anak yatim bernama Muhammad Hanif menjawab dengan lantang, "Saya pengen jadi Polisi bu," jawab anak laki berusia 5 tahun itu.
Sontak AKP Putri terharu mendengar jawaban itu. Ia langsung menghampir anak itu lalu mengelus-elus kepala sang anak dan memeluknya.
"Seneng baget. Jadi mungkin di luar sana masih banyak komentar negatif tentang Polisi. Namun, terbukti ada anak sekecil ini sudah pengen jadi polisi itu membuktikan kalau Polisi masih ada dalam hati masyarakat," katanya kepada TIMES Indonesia usai acara berlangsung.
Sementara itu, wajah sumringah berseri-seri juga menyelimuti puluhan anak yatim piatu dan lansia yang menerima bantuan sembako itu. Setidaknya ada 43 anak yatim dan piatu serta 87 orang lansia yang mendapatkan santunan pada acara tersebut.
Seperti yang diketahui, setidaknya ada 130 paket sembako berupa beras dan daging ayam serta uang tunai yang dibagikan dalam acara tersebut.
Veri Rifdian Ketua Panitia sekaligus bagian dari AFCO Grup mengatakan kegiatan bakti sosial ini sudah menjadi rutinitas perusahaan. Karena masih dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 perusahaan juga bersinergi dengan pihak kepolisian.
"Tujuan bakti sosial ini, untuk mewujudkan rasa cinta kasih dan rasa peduli kepada sesama, terutama kepada warga sekitar perusahaan. Kepada anak yatim, piatu, janda dan duda serta lansia yang kurang mampu dari segi ekonomi," katanya, Senin (4/7/2022).
Pria yang akrab disapa Veri ini berharap kegiatan bersama Polsek Tembelang semacam ini bisa dilaksanakan perusahaan secara istiqamah. "Jadi kami juga merasa bangga jika hadirnya berusahaan ini juga bermanfaat bagi warga sekitar," ujar Veri.
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Rizal Dani |