Indonesia Positif

Meriahkan HUT ke-77 RI, Pesawat Seulawah 01 Mendarat Dadakan di Abdya Aceh

Kamis, 18 Agustus 2022 - 21:54 | 227.09k
Peserta karnaval menggunakan baju adat (FOTO: T. Khairul Rahmat Hidayat/TIMES Indonesia)
Peserta karnaval menggunakan baju adat (FOTO: T. Khairul Rahmat Hidayat/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, ACEH – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia (HUT ke-77 RI), karnaval merupakan salah satu item yang sering dilaksanakan hampir di seluruh daerah di Indonesia. Salah satunya dalam perayaan hari kemerdekaan di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Provinsi Aceh.

Dalam karnaval HUT ke-77 RI tahun 2022 ini sangat menarik perhatian warga. Pasalnya, pesawat terbang pertama milik Indonesia, Seulawah 01 replika juga 'landing' dengan mulus dan mengitari jalan raya Kota Blangpidie, Kabupaten Abdya untuk menyukseskan kegiatan tersebut, Kamis (18/8/2022).

Advertisement

"Pesawat replika ini menjadi salah satu pusat perhatian warga. Dimana pesawat Seulawah 01 adalah pesawat pertama yang dimiliki Indonesia dari sumbangan warga Aceh," tutur Cut Meri, salah seorang warga di Blangpidie kepada TIMES Indonesia.

Karnaval-di-aceh-a.jpgPesawat Seulawah 01 replika dalam karnaval HUT ke-77 RI di Abdya, Aceh (FOTO: T. Khairul Rahmat Hidayat/TIMES Indonesia)

Selain memunculkan pesawat darat, peserta karnaval juga terlihat membawa berbagai macam kendaraan replika lainnya, seperti tank perang, perahu nelayan, ambulan, dan lain sebagainya. Para peserta yang berasal dari berbagai sekolah di Kabupaten Abdya itu juga memamerkan kebudayaan, pakaian adat, serta pakaian profesi.

Menurut Meri, kegiatan yang disaksikan langsung oleh ribuan masyarakat dan perserta itu, selain bisa dijadikan sebagai ajang merayakan hari kemerdekaan, kegiatan itu juga dapat menjadi edukasi warga terutama anak-anak untuk mengetahui adat dan istiadat yang ada di luar Provinsi Aceh.

Karnaval-di-aceh-b.jpgRibuan peserta dan warga memadati jalan saat penyelenggaraan karnaval di Abdya (FOTO: T. Khairul Rahmat Hidayat/TIMES Indonesia)

"Apalagi pakaian adat yang ditampilkan cukup lengkap, mulai dari pakaian adat dari Provinsi Aceh hingga Provinsi Papua juga diperagakan pada kegiatan ini. Semoga saja  kegiatan bersifat positid seperti ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya," ucapnya.

Pantauan TIMES Indonesia di lokasi, pergelaran kegiatan tersebut berlangsung cukup meriah, dihadiri oleh para pejabat, siswa, peserta karnaval, juga ribuan penonton memadati lapangan Persada, Blangpidie. Sepanjang jalan yang dilalui oleh para peserta karnaval ditutup, agar pelaksanaan kegiatan itu dapat berjalan dengan lancar. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES