Pasar Imlek, Momentum Lippo Plaza Jember Angkat UMKM Daerah

TIMESINDONESIA, JEMBER – Setelah sebelumnya sukses menggelar Festival Yumcha, beberapa waktu lalu, Lippo Plaza Jember juga menyuguhkan Pasar Imlek yang juga diikuti oleh beberapa UMKM Kabupaten Jember sebagai semarak menjelang perayaan Hari Raya Imlek.
Bertempat di Atrium Lippo Plaza Jember, Pasar Imlek hadir untuk memanjakan para customer dengan nuansa berbeda yang hanya didapatkan pada momen tertentu, khususnya Imlek.
Advertisement
Hal tersebut diungkap Robeth, Spv Marketing Communication Lippo Plaza Jember kepada TIMES Indonesia. Guna menambah semarak, booth Pasar Imlek juga dihias sesuai dengan tema khas Hari Raya Tionghoa.
"Kami ingin membuat sesuatu yang baru di Lippo Plaza Jember, yang pada bulan ini bertepatan dengan momen Imlek," ungkapnya.
Beberapa makanan khas Chinese New Year yang disuguhkan saat event Pasar Imlek di Lippo Plaza Jember diantaranya, Lontong cap go meh, kue keranjang, bakmi china, aneka bakso dan makanan khas Imlek lainnya.
Ditanya mengenai UMKM yang terlibat dalam gelaran event tersebut, Robeth mengaku jika melibatkan UMKM merupakan komitmen Lippo Plaza Jember dalam memajukan perekonomian daerah.
"Untuk penjualnya dari UMKM setempat karena memang Lippo Plaza Jember komitmen dalam mensupport UMKM di Kabupaten Jember," pungkasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dody Bayu Prasetyo |
Publisher | : Rochmat Shobirin |