Indonesia Positif

3 Bulan Beroperasi, Favehotel Kediri Masuk 5 Besar Hotel Review Terbaik 

Senin, 30 Januari 2023 - 21:08 | 118.51k
 Favehotel Kediri Kasila Arimba Grage memberikan sambutan dalam General Staf Meeting (FOTO: dok Favehotel Kediri)
Favehotel Kediri Kasila Arimba Grage memberikan sambutan dalam General Staf Meeting (FOTO: dok Favehotel Kediri)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, KEDIRIFavehotel Kediri genap 3 bulan beroperasi di bulan Januari ini. Dilihat dari review pro, di bulan januari ini favehotel kediri berada di peringkat ke-5 dari seluruh favehotel di Indonesia dengan review terbaik, dengan global review index di 96.3 persen. 

Hal ini menjadikan para tamu lebih yakin, akan kualitas pelayanan dan fasilitas yang diberikan oleh favehotel kediri kepada mereka. Hal itu juga yang menjadikan parkiran hotel tampak penuh tidak hanya di week end namun juga di week day. 

Advertisement

Tercatat beberapa instansi pemerintahan dan beberapa perusahaan mengadakan kegiatan di favehotel Kediri. BPJS Kesehatan Kediri, di bulan Januari ini mengadakan sosialisasi JKN kepada seluruh kepala rumah sakit se Karisidenan Kediri yang meliputi daerah Nganjuk, Kabupaten Kediri, Kota dan Kota Kediri. Selain itu ada juga kegiatan pelatihan pengobatan Islami dari PAZ Al Kasaw. 

Selain itu, Favehotel Kediri juga menjadi pilihan salah satu tim Liga 1, yakni Madura United untuk beristirahat. Pada Selasa, 24 Januari 2023, Madura United bertanding melawan tuan rumah Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kota Kediri. Meskipun pertandingan diadakan tanpa penonton, euphoria laga bola tetap terlihat diantara kedua team. 

"Dengan rasa syukur kami berterimakasih karena favehotel Kediri menjadi tempat beristirahat team Madura United pada hari-hari tersebut," tutur General Manager favehotel Kediri Kasila Arimba Grage. 

Favehotel-Kediri-2.jpgPelaksanaan kegiatan donor darah di Favehotel Kediri (FOTO: dok Favehotel Kediri)

Bidang ketenagakerjaan favehotel Kediri (HR), di bulan ketiga ini juga mengadakan beberapa kegiatan upgrading skill karyawan, ada beberapa training yang dilakukan. Selain itu HR mengadakan acara general staff meeting

"Setiap staf harus lebih solid serta meningkatkan kualitas pelayanan untuk memaksimalkan kepuasan tamu yang menginap dan mengadakan acara di favehotel Kediri," tambah General Manager favehotel Kediri Kasila Arimba Grage. 

Selain itu juga turut digelar kegiatan donor darah pada  Senin, (30/01/2023). Dimana kegiatan donor darah ini diikuti 34 orang baik itu dari karyawan ataupun masyarakat umum. 

Farihah, salah satu masyarakat  yang turut mendonasikan darahnya, mengungkapkan senang bisa ikut ambil bagian dalam donor darah yang digelar Favehotel Kediri. "Sudah rutin donor darah, lebih enak di badan," ujar warga Kabupaten Kediri ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES