Indonesia Positif

Kanwil DJP Jatim III Ajarkan Inklusi Kesadaran Pajak ke Siswa SMA

Kamis, 10 Agustus 2023 - 16:21 | 28.48k
Kepala Kanwil DJP Jatim III Farid Bachtiar menyampaikan pesan pembuka kegiatan Pajak Bertutur. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Kepala Kanwil DJP Jatim III Farid Bachtiar menyampaikan pesan pembuka kegiatan Pajak Bertutur. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jawa Timur III (Kanwil DJP Jatim III) melaksanakan kegiatan Pajak Bertutur di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 8 Malang Jalan Veteran Nomor 37, Sumbersari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur, Selasa (8/8/2023).

Pajak bertutur merupakan bagian dari program tahunan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) untuk meningkatkan kesadaran perpajakan di kalangan siswa dari berbagai jenjang pendidikan.

Peserta-Pajak.jpg

“Kami senang sekali dapat menggelar kegiatan Pajak Bertutur di SMAN 8 Malang. Itu artinya, SMAN 8 Malang menjadi salah satu SMA yang ditunjuk sebagai pionir dalam melaksanakan inklusi perpajakan,” ujar Farid Bachtiar, Kepala Kanwil DJP Jatim III.

Kegiatan Pajak Bertutur dihadiri oleh 73 siswa dari kelas XI Ekonomi dan Bisnis. Melalui acara ini, siswa-siswa diajak untuk lebih memahami konsep dasar perpajakan, hak dan kewajiban sebagai warga negara yang taat pajak, serta dampak positif yang dihasilkan dari pelaksanaan pembayaran pajak yang tepat.

Peserta-Pajak-kanwil.jpg

“mudah-mudahan adik-adik kita yang sudah mendapatkan pembekalan tentang pajak akan semakin mampu menjadi mitra DJP dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya pajak bagi pembangunan negeri,” ujar VIncentius Sukamto, Kepala Bidang Penyuluha, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Jatim III.

Acara Pajak Bertutur di SMAN 8 Malang melibatkan narasumber dari Kanwil DJP Jatim III, Armylia, yang memberikan penjelasan secara interaktif dan menarik mengenai berbagai aspek perpajakan. Selain itu, kegiatan ini juga dilengkapi dengan berbagai permainan edukatif yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa.

“Kegiatan ini sangat berkesan sekali, kami dapat belajar banyak hal tentang pajak,” ujar Mario, salah satu siswa peserta Pajak Bertutur. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES