Indonesia Positif Universitas Islam Malang

Awardee BCB Unisma Malang Angkatan 5 Lolos Program Magang Merdeka Kemendikbud Batch 6

Selasa, 07 Mei 2024 - 12:53 | 31.12k
Rizqi Amalia Putri, Awardee Beasiswa Cendikia Baznas Unisma Malang lolos Program Magang Merdeka Batch 6. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Rizqi Amalia Putri, Awardee Beasiswa Cendikia Baznas Unisma Malang lolos Program Magang Merdeka Batch 6. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Universitas Islam Malang

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Sebuah pencapaian telah diraih oleh mahasiswi penerima beasiswa Cendikia Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) Universitas Islam Malang Angkatan 5. Ia berhasil melangkah lebih jauh dengan lolos ke dalam Program Magang Merdeka yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud) Republik Indonesia Batch 6.

Program Magang Merdeka, sebuah inisiatif yang dijalankan oleh Kemendikbud bertujuan untuk memberikan kesempatan berharga bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman kerja yang berharga di berbagai instansi pemerintah dan swasta. Mahasiswa yang berpartisipasi dalam program ini akan ditempatkan di berbagai bidang sesuai dengan minat dan keahlian mereka.

Advertisement

Salah satu prestasi yang membanggakan adalah lolosnya Rizqi Amalia Putri penerima beasiswa Cendikia Baznas Angkatan 5 ke dalam Program Magang Merdeka Kemendikbud Batch 6 di Mitra Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Perdagangan (Dinkopumdag) Kota Surabaya. Hal ini menunjukkan bahwa para mahasiswa ini tidak hanya memiliki prestasi akademik yang gemilang, tetapi juga memiliki keterampilan dan potensi yang luar biasa dalam menghadapi tantangan di dunia kerja.

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Program-Magang-Merdeka.jpg

Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kota Surabaya merupakan lembaga yang memiliki peran penting dalam pengembangan sektor koperasi, usaha kecil dan menengah, serta perdagangan di Kota Surabaya. Keberadaan mahasiswa magang dari Program Magang Merdeka diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi berbagai program dan kegiatan yang sedang dijalankan oleh dinas tersebut.

“Kalau saya ditempatkan di bidang koperasi, jadi disana saya belajar banyak hal mulai dari bagaimana cara melakukan pengawasan, uji kepatuhan dan kelayakan koperasi bina Kota Surabaya hingga terjun langsung ke tiap kecamatan serta kelurahan guna monitoring,” ujar Puput -sapaan akrabnya.

Bagi Puput, magang di Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kota Surabaya bukan hanya sekadar kesempatan untuk mendapatkan pengalaman kerja, tetapi juga sebagai wadah untuk mengasah keterampilan, memperluas jaringan, dan memperdalam pemahaman tentang dunia usaha dan pemerintahan.

Pencapaian ini juga merupakan bukti nyata dari keberhasilan program beasiswa Cendikia Baznas dalam memberikan kesempatan kepada mahasiswa yang berpotensi untuk mengembangkan diri dan mengukir prestasi yang gemilang. Melalui program ini, para mahasiswa dapat mewujudkan mimpi mereka dalam mengejar pendidikan tinggi dan berkontribusi positif bagi masyarakat.

Kami berharap para mahasiswa mahasiswi penerima beasiswa Cendikia Baznas Angkatan 5 yang sedang menjalani kegiatan magang merdeka dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya. Selamat atas pencapaian dan keberhasilan yang telah diraih, semoga pengalaman ini menjadi modal berharga dalam perjalanan karir dan kehidupan masa depan. (*)

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES