Indonesia Positif Universitas Islam Malang

Dosen dan Mahasiswa D3 Manajemen Pajak UNIPMA Dampingi UMKM PKK Nambangan Kidul, Kota Madiun

Selasa, 11 Juni 2024 - 11:57 | 21.08k
Foto bersama tim Abdimas D3 Manajemen Pajak UNIPMA dan tim UMKM PKK Nambangan Kidul Kota Madiun. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia)
Foto bersama tim Abdimas D3 Manajemen Pajak UNIPMA dan tim UMKM PKK Nambangan Kidul Kota Madiun. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia)
FOKUS

Universitas Islam Malang

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MADIUN – Dosen dan mahasiswa Program Studi D3 Manajemen Pajak UNIPMA Madiun (Universitas PGRI Madiun) melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Program Abdimas ini mengambil tema “Mengupgrade Skill dan Pengetahuan Kelompok Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga” dengan menggandeng mitra UMKM PKK Nambangan Kidul Kota Madiun pada Rabu (29/5/2024).

Kegiatan pendampingan ini bertujuan untuk memberikan pendampingan pelatihan tentang pembukuan sederhana dan pajak bagi UMKM, pengemasan produk dan pemasaran secara digital. 

Advertisement

UMKM PKK Nambangan Kidul memiliki potensi untuk mengembangkan usahanya, meskipun bermula dari usaha rumah tangga. Penyampaian materi pembukuan sederhana lebih ditujukan untuk bagaimana para pelaku usaha dapat memisahkan pengelolaan keuangan usaha dan pribadi. Pemberian materi pengemasan produk bertujuan untuk memberikan wawasan kepada para pelaku usaha tentang cara mengemas produk dengan menarik agar meningkatkan daya jual produknya, sedangkan materi pemasaran secara digital memberikan pengetahuan dan pelatihan kepada para pelaku usaha untuk meningkatkan sarana promosi melalui media sosial.

Menariknya kegiatan ini tidak berhenti hanya pada pertemuan satu hari saja. Kegiatan ini akan dilanjutkan selama kurun waktu enam bulan dengan harapan agar para pelaku UMKM optimal dalam mendapatkan pendampingan dan pelatihan softskill, sehingga tujuan program pengabdian kepada masyarakat ini dapat terwujud.

Kepala Program Studi D3 Manajemen Pajak Unipma Madiun, Aliffianti Safiria Ayu Ditta, S.E., M.Ak menyampaikan bahwa merupakan suatu kewajiban bagi sivitas akademika untuk melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebagai salah satu perwujudan Tridharma Perguruan Tinggi. 

“Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, baik dosen maupun mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu dan pengalaman yang dimiliki kepada masyarakat luas,  sehingga ilmu yang didapatkan bisa bermanfaat,” ungkap Ditta, sapaan Kaprodi D3 Manajemen Pajak Unipma Madiun. 

Pemateri dalam kegiatan ini terdiri dari dosen dan mahasiswa, yakni materi Pembukuan Sederhana dan Pajak bagi UMKM disampaikan oleh Rihan Mustafa Zahri, S.E., M.Ak, Pengemasan Produk disampaikan oleh Ahmad Nur Aziz, S.Pd., M.Ak, serta materi Pemasaran Digital disampaikan oleh mahasiswa Program Studi D3 Manajemen Pajak  Unipma Madiun yaitu Uzroul dan Joddy. 
Kegiatan ini diapresiasi oleh Lurah Nambangan Kidul dan Ketua TP PKK Nambangan Kidul. Mereka juga berharap kegiatan ini dapat berlanjut. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES