Indonesia Positif

Hari Pertama Masuk Sekolah, Ratusan Siswa SD di Kota Kediri Dapat Susu - Roti Gratis 

Senin, 15 Juli 2024 - 20:28 | 30.52k
Wakil Ketua DPRD Kota Kediri Katino saat memberikan roti dan susu pada salah satu murid sekolah dasar (foto : yobby/Times Indonesia)
Wakil Ketua DPRD Kota Kediri Katino saat memberikan roti dan susu pada salah satu murid sekolah dasar (foto : yobby/Times Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, KEDIRI – Ratusan siswa sekolah dasar (SD) di Kota Kediri mendapat kejutan menarik dari Wakil Ketua DPRD Kota Kediri Katino di hari pertama masuk sekolah. Dalam kesempatan tersebut, Katino membagikan 950 paket susu dan roti gratis kepada siswa di empat SD yakni SD Banjaran 1, SD Banjaran 2, SD Banjaran 4 dan SD Banjaran 5. 

Hal tersebut, menurut Katino merupakan simulasi dari program makan siang gratis dari presiden terpilih Prabowo Subianto sekaligus untuk membantu meringankan beban masyarakat. 

Advertisement

"Berbagi susu dan roti bagi anak-anak sebagai bagian dari program Gerakan Sekolah Sehat. Ini sebagai embrio, untuk menjadi simulasi program makan siang gratis dari presiden terpilih Pak Prabowo," jelas Katino, Senin (15/07/2024). 

Katino menambahkan, dirinya nanti akan memperjuangkan Kota Kediri untuk mendapatkan kuota pertama program makan siang gratis. "Presiden terpilih kan dari Partai Gerindra, semoga kami bisa memperjuangkan agar linier dengan pemerintah pusat", tambahnya. 

Pembagian susu dan roti gratis tersebut, mendapatkan apresiasi dari para kepala sekolah keempat SD tersebut. Hal itu seperti diungkapkan Kepala Sekolah SD Banjaran 4 Malik. 

Dalam kesempatan yang sama, Malik juga  menitipkan pesan pada  Wakil Ketua DPRD Kota Kediri tersebut. 

"Saya titip pada Pak Katino, selain makan siang gratis, kami berharap Pak Katino mendukung regrouping atau penyatuan sekolah SD Banjaran ini. Biar jadi satu saja, tidak ada lagi SD 1, SD 2, SD 4 dan SD 5. Karena sebenarnya secara mutu pendidikannya sama," katanya. 

Malik yang saat ini juga menjabat PLT Kepala Sekolah SD Banjaran 2, menuturkan jika empat sekolah itu disatukan maka tidak lagi ada perbedaan di masing-masing sekolah. Juga dalam pembangunan infrastruktur jadinya bisa bersama-sama. 

Saat ini, menurut Malik kualitas pendidikan pada semua SD di Kota Kediri sudah merata. "Semoga ini bisa diwujudkan," pungkasnya.

Katino sendiri dalam rakercab DPC Gerindra Kota Kediri mendapat amanah tugas dari DPD Partai Gerindra Jawa Timur untuk maju sebagai Bakal Calon Wali Kota Kediri pada Pilwali Kota Kediri 2024.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES