Indonesia Positif

Pembukaan Porseni XIV Politeknik se-Indonesia Cabang Olahraga Shorinji Kempo di UWG Malang

Senin, 22 Juli 2024 - 09:09 | 16.20k
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Hall Widya Graha Universitas Widyagama Malang (UWG) dipenuhi semangat juang saat pembukaan Porseni XIV Politeknik se-Indonesia cabang olahraga Shorinji Kempo digelar pada hari ini. Acara yang berlangsung selama dua hari, mulai dari tanggal 21 hingga 22 Juli 2024, ini menarik perhatian dari berbagai pihak terkait olahraga beladiri yang kian populer di Indonesia.

Sebanyak 17 kontingen dari 15 provinsi turut memeriahkan kegiatan ini, dengan total 33 atlet yang akan bertanding dalam 7 kategori berbeda. Para peserta yang telah mempersiapkan diri dengan matang bersaing untuk meraih prestasi tertinggi dalam bidang Shorinji Kempo.

Advertisement

olahraga.jpg

Acara pembukaan ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting dalam dunia olahraga Indonesia, antara lain Ketua Umum KONI Jawa Timur, Ketua Umum Perkemi Pengprov Jawa Timur, Wakil Direktur III Politeknik Negeri Malang (Polinema) sebagai penyelenggara, serta Rektor Universitas Widyagama Malang (Dr Anwar SH MHum) selaku tuan rumah cabang olahraga Shorinji Kempo.

Dalam sambutannya, Wakil Direktur III Polinema menyampaikan harapannya agar Porseni XIV Politeknik se-Indonesia ini dapat menjadi wahana bagi atlet-atlet muda untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka serta mempererat tali persaudaraan antarpoliteknik di Indonesia. “Selain itu, diharapkan event ini menjadi pemicu kemajuan cabang olahraga Shorinji Kempo baik di Polinema maupun di Universitas Widyagama Malang yang dulu banyak melahirkan atlet-atlet kempo berprestasi,” tambahnya.

Porseni-XIV.jpg

Harapan ini juga disuarakan oleh Gerald Mokoginta, alumnus UWG Prodi Akuntansi, yang hadir sebagai salah satu wasit dalam kejuaraan bergengsi ini.

Acara ditutup dengan demo penampilan jurus kempo dari dua wakil atlet, yang memukau para tamu undangan serta peserta yang hadir. Porseni XIV Politeknik se-Indonesia cabang olahraga Shorinji Kempo siap menyajikan kompetisi yang menegangkan dan penuh semangat untuk seluruh penikmat olahraga di Indonesia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES