
TIMESINDONESIA – TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sadar atau tidak sebanarnya Tuhan membuat aturan yang mengandung hikmah besar bagi diri kita. Salah satunya adalah manfaat hebat dari basuhan telinga yang kita lakukan saat wudhu.
Sebagaimana manfaat menghirup air yang telah dibeberkan di TIMESINDONESIA kemarin, kini kita ungkap manfaat hebat saat kita membasuh kedua telinga kita saat wudhu.
Advertisement
Membasuh kedua telinga, sebagaimana diajarkan adalah air harus dijamin sampai pada lekuk telinga yang nampak saat dipandang dari luar. Kedua telinga sebagaimana kita ketahui, adalah anggota tubuh yang terbuka. Dengan demikian debu mudah menempel, atau kotoran dari udara yang menumpuk dan menempel.
Penumpukan tersebut jika tidak secara rutin dibersihkan akan menjadi masalah serius dalam pendengaran. Prinsipnya wudhu dengan membasuh telinga adalah tindakan preventif menghilangkan kotoran yang melekat sebelum kotoran itu masuk memenuhi kendang telinga.
Para ilmuan kedokteran menemukan bukti, siapapun Anda yang dengan rajin membersihkan telinga 5 kali sehari tidak terjangkit berbagai penyakit yang diakibatkan oleh jamur. Lalu bagaimana kita bisa rutin membersihkan telinga 5 kali sehari jika tidak dengan wudhu?. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Publisher | : Rochmat Shobirin |
Sumber | : Berbagai Sumber |