Kesehatan

6 Penyakit Pancaroba yang Harus Diwaspadai

Jumat, 18 Februari 2022 - 23:43 | 110.31k
Ilustrasi. (Foto: Hellosehat)
Ilustrasi. (Foto: Hellosehat)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Warga Indonesia harus mewaspadai penyakit pancaroba. 

Sebab Indonesia merupakan negara tropis yang hanya memiliki dua musim saja yaitu musim kemarau dan musim penghujan.

BMKG memprediksikan peralihan musim terjadi antara 5-6 bulan sekali yang disebut pancaroba. 
Bulan Oktober, merupakan peralihan musim kemarau ke musim hujan. Sedangkan pada Maret-April adalah masa peralihan musim penghujan ke musim kemarau. 

Biasanya angin pada masa pancaroba bisa sangat kencang. Begitupun cuaca yang tak menentu, bisa sangat panas, namun tiba-tiba hujan lebat. 

Kondisi demikian dapat mempengaruhi daya tahan tubuh. Berbagai penyakit pun kerap menghampiri. 

Biasanya penyakit apa saja yang sering mengusik saat pancaroba?

1. Influenza

Penyakit ini sering terjadi baik pada anak-naka maupun orang dewasa. Penyakit yang disebabkan oleh virus influenza ini sebenarnya dapat disembuhkan tanpa obat. 

Anda hanya membutuhkan istirahat yang cukup dengan makan makanan bergizi kaya serat. Minum air hangat dan jangan lupa juga untuk konsumsi vitamin agar lekas pulih. 

Namun jika lebih dari 3 hari gejala tak kunjung reda, Anda dapat segera menghubungi dokter. 

2. Demam berdarah dengue (DBD)

Seperti pancaroba, DBD juga merupakan penyakit musiman yang sudah dapat ditebak kapan kasusnya meningkat. 

Penyebab DBD virus dengue yang disebarkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti dan Aedes albopictus. 

Gejala DBD seperti demam tinggi, mual, muntah, sakit kepala, adanya bintik-bintik pada kulit, nyeri di bagian belakang mata, otot dan sendi nyeri, badan lemas, perdarahan di hidung dan gusi.

Untuk menghindari penyakit ini, lakukan 3M Plus yang sudah dikampanyekan pemerintah. Yaitu menutup tempat penampungan air, Menguras tempat penampungan air, mengubur atau memanfaatkan barang bekas, memalau kelambu saat tidur, menanam tanaman pengusir nyamuk, pakai obat nyamuk. 

3. Chikungunya

Mirip DBD, chikungunya juga disebabkan oleh gigitan nyamuk yang membawa virus chikungunya.

Virus ini biasanya menyerang orangyang berusia lanjut atau bayi baru lahir. 

Meski kasus kematian jarang terjadi, dampak dari chikungunya adalah kelumpuhan. 

4. Diare

Diare salah satu penyakit pancaroba yang perlu diwaspadai. Angin kencang dapat membawa virus dan bakteri dan menempel pada makanan yang akan disantap.

Karena itu, hati-hati jika ingin makan atau jajan di luar. Pastikan makanan atau minuman yang kita beli hiegenis. 

Jangan lupa jugauntuk membiasakan mencuci tangan pakai sabun sebelum makan. 

5. Tipes

Demam tifoid nama lain dari tipes disebabkan oleh bakteri salmonella typhi. Bakteri ini biasanya bersarang pada tempat yang kotor atau kumuh dan sanitasi yang buruk. 

Gejalanya demam tinggi, sembelit atau diare, nyeri perut. 

Bakteri ini biasanya menyerang orang yang daya tahan tubuhnya lemah. 

6. Saluran pernapasan

Berbagai penyakit saluran pernapasan harus diwaspadai saat pancaroba. Seperti infeksi, sesak napas, alergi, 

Penyakit saluran pernapasan biasanya disebabkan oleh virus dan bakteri. 

Infeksi saluran pernapasan sendiri dibagi menjadi dua, yaitu atas (upper) dan bawah.

Infeksi saluran pernapasan atas atau upper respiratory tract infections yang disingkat URI/URTI) yang menyerang tenggorokan, sinus, rongga hidung. Contohnya seperti sinusitis, laringitis, pilek dan tonsillitis.

Sedangkan infeksi saluran pernapasan bawah (lower respiratory tract infections atau LRI/LRTI) yang menyerang jalan napas dan paru. Virus dan bakteri penyebabnya berupa Influenza A, H.influenzae, Varicella-zoster virus (VZV), Human metapneumovirus (hMVP), Streptococcus pneumoniae, Respiratory syncytial virus (RSV), Staphylococcus aureus, Klebsiella pneumoniae, bakteri anaerob dan Enterobacteria.

Nah untuk mencegah berbagai serangan virus dan bakteri pada pancaroba seperti saat ini, kita harus menjaga daya tahan tubuh. 

Dengan cara berolah raga secara teratur, makan makanan bergizi dan kaya serat, banyak minum air putih, dan minum vitamin. TIMES Lovers tetap sehat dimasa pancaroba ya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES