Kubis Ungu, Si Cantik yang Jaga Kesehatan Jantung

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Dengan warna ungu yang segar, kubis ungu memang cantik. Karena warnanya yang nemarik, kubis ungu sering dijadikan isian salad sayur.
Rasanya juga tak jauh berbeda dengan kubis hijau, hambar meski cenderung manis segar. Teksturnya juga renyah.
Advertisement
Tak hanya cantik, kubis ungu juga masuk dalam daftar sayuran yang menyehatkan. Kubis ungu mengandung beragam nutrisi, diantaranya kalori, protein, karbohidrat, serat, potasium, vitamin A, B6, C, K.
Selain itu si cantik ini juga mengandung zat besi, kalsiun, magnesium, fosfor, copper juga zinc.
Lantas apa saja manfaat kubis ungu?
1. Sumber antioksidan
Kandungan vitamin C, karoten, dan flavonoid (anthocyanin dan kaempferol) yang terdapat pada kubis ungu bertindak sebagai antioksidan.
Jika dibandingkan dengan saudaranya kubis hijau atau kubis, kol ungu 4,5 kali lebih tinggi.
2. Anti inflamasi
Kubis ungu juga sebagai anti inflamasi yang menjadi penyebab dari ragam penyakit. Itu karena kandungan sulfur berupa sulforaphane berperan penting dalam hal ini.
Studi menyebutkan, kubis ungu dapat mengurangi inflamasi pencernaan sebanyak 22-40 persen.
Kubis ungu juga dapat mengatasi inflamasi pada kulit.
3. Menjaga kesehatan jantung
Kandungan anthocyanin pada kubis ungu berperan aktif dalam menjaga kesehatan jantung.
Semakin tinggi anthocyanin dalam makanan, khasiatnya semakin besar untuk mambantu menurunkan tekanan darah, sehngga dapat menurunkan risiko penyakit jantung.
4. Memperkuat tulang
Ada mineral penting seperti kalsium, mangan, zinc pada kubis ungu. Selain itu vitamn C dan K. Kombinasi tersebut menunjang pembentukan tulang.
5. Anti kanker
Kol ungu juga anti kanker lho. Ya, karena dia mengandung antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas.
Rutin mengonsumsi kubis ungu dapat menurunkan risiko kanker hingga 18 persen. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Sholihin Nur |